742 Anggota FKDM Se Jakarta Barat Dikukuhkan

742 Anggota FKDM Se Jakarta Barat Dikukuhkan
Spread the love

Jurnalline.com – JKT – Wali Kota Jakarta Barat H Anas Efendi, mengukuhkan 742 orang anggota Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) tingkat Kecamatan dan Kelurahan se Jakarta Barat, di ruang Anex, Kantor Walikota, Kembangan. Selasa (15/12).

Wali Kota menilai saat ini kepedulian terhadap perilaku anggota masyarakat di lingkungannya menipis. “Gejolak sosial yang terjadi di lingkungan sekitar terkadang dijadikan tontotan tanpa ada upaya untuk meredamnya,” ujarnya.

Dikatakan, banyak contoh lainnya yang terjadi di tengah masyarakat sebagai bukti menurunnya nilai-nilai kewaspadaan. “Konflik kecil terkadang dibesar-besarkan sehingga dapat mengganggu kebersamaan dan menipisnya rasa kecintaan pada nilai-nilai kebangsaan,” katanya.

Lanjut Anas, meminta pengurus Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) tingkat kelurahan dan kecamatan yang telah dikukuhkan untuk dapat menunaikan tugas secara maksimal demi kepentingan masyarakat.

Dalam melaksanakan tugas, Anas menegaskan, pengurus FKDM harus dapat berkoordinasi dengan banyak pihak untuk memberikan informasi akurat soal keamanan.

“Harus koordinasi. Kalau di tingkat kelurahan dengan lurah, sedangkan tingkat kecamatan harus berkoordinasi dengan camat,” Pungkas Anas.

Pengurus FKDM yang dikukuhkan sebanyak 472 orang terdiri dari 80 anggota tingkat kecamatan dan 392 anggota tingkat kelurahan.

(Zeet/Red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.