GERAKAN JAKARTA CINTA RISMA DI DEKLARASIKAN

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Menjelang rekrutmen cagub DKI Jakarta baik melalui perseorangan maupun melalui partai politik kian semarak dengan di munculkan nya figur Risma Walikota Surabaya, agar bisa masuk dalam bursa cagub DKI Jakarta di pilgub 2017 mendatang, situasi ini diwujudkan dalam kegiatan Deklarasi Gerakan Jakarta Cinta Risma, kamis (21/7/2016) pukul 12.30 Wib, di Rumah Makan Raja Hoki No. 123 Kel. Ragunan Ps. Minggu Jaksel, yang dipimpin dan di prakarsai Hendro Prasetyo dkk. Adapun tema deklarasi “Gue Jacklovers Jakarta Love Risma”.

Kegiatan diwarnai dengan sajian kesenian musik tradisional dari Budaya Betawi, serta pembagian Kaos, Kertas, Stiker dan Pin Yg bertuliskan Jaklovers Jakarta Lovers Risma.

Dalam pernyataan sikapnya, panitia GERAKAN JAKARTA LOVE RISMA, JakLovers atau Jakarta Love Risma (Jakarta Cinta Risma) yang dibacakan oleh Hendro Prasetyo menyatakan bahwa gerakan bersama masyarakat Jakarta ini bermaksud dan bertujuan untuk memanggil dan juga meminta kepada Dr.(H.C) Ir. Tri Rismaharini, M T atau yang akrab disapa Risma, agar bersedia memimpin Ibu Kota Jakarta.

“Kami warga Jakarta yang mencintai Jakarta sepenuhnya, maka dalam rangka untuk menyelamatkan Jakarta di masa mendatang, kami minta kepada Ibu Risma untuk datang, dan bersama rakyat Jakarta memimpin Propinsi yang saat ini mengalami ketidakadilan, ketidakseimbangan kehidupan yang didominasi kekuasaan zolim,” tandas Hendro dalam sambutannya di hadapan sekitar 200-an orang.

Gerakan ini digawangi dan didukung oleh relawan-relawan JakLovers dari berbagai elemen ibu dan kaum perempuan, pemuda dan mahasiswa, wirausaha dan profesional, ulama dan cendekiawan, para pekerja seni, dan tak ketinggalan masyarakat marjinal yang terpinggirkan yang diikat oleh dan bermartabat satu visi bersama: “Mewujudkan Jakarta yang manusiawi, maju dan bermartabat”.

Sebagai barometer peradaban nasional, Jakarta seyogianya dibangun di atas nilai-nilai kejujuran, kerakyatan dan kesantunan, segenap rakyat Jakarta dapat menikmati keadilan, kesejahteraan dan kebahagiaan, di bawah curahan rahmat dan kasih sayang Allah, Tuhan Yang Maha Kuasa. Dengan demikian, Jakarta harus bebas dari segala bentuk kezhaliman yang menciderai hak-hak rakyat untuk hidup damai dan bermartabat.

Kami yakin, Jakarta akan tumbuh dan bersinar sebagai megapolitan yang menjadi guru peradaban dunia jika dipimpin oleh sosok pemimpin yang otentik, pemimpin yang telah terbukti mencintai rakyat lebih dari cintanya kepada diri sendiri, keluarga dan golongannya, pemimpin yang menangis dan tertawa bersama rakyat, pemimpin yang mengangkat beban dari pundak rakyatnya untuk dipanggul di atas pundaknya sendiri.

Perjalanan pencarian yang panjang pada akhirnya mempertemukan kami dengan lbu Risma. seorang sarjana Arsitektur, Magister Manajemen Pembangunan Kota, dan Doktor Honoris Causa dari ITS ini adalah perempuan pertama yang memimpin Surabaya. Saat ini ia menjalani periode kedua kepemimpinannya sebagai Walikota, setelah memenangkan Pilkada tahun 2015 lalu dengan raihan suara 86,34%, melonjak dari 38,53% yang diperolehnya di periode pertama.

Dengan keyakinan bahwa Ibu Risma adalah kandidat pemimpin yang dirindukan rakyat Jakarta, kami dari JakLovers, membawa suara hati rakyat Jakarta, mengetuk hati nurani ibu Risma untuk bersedia berjuang bersama kami, memimpin Jakarta, menjadi ibu bagi segenap rakyat Jakarta, dengan maju sebagai Calon Gubernur DKI Jakarta 2017-2022.

Kami sungguh menyadari kecintaan saudara-saudara kami sebangsa, rakyat Surabaya, terhadap Risma, seluruh arek Suroboyo, Besarnya cinta Ibu Risma kepada rakyat Surabaya. sebesar itu pula cinta rakyat Surabaya kepada ibundanya. Beratnya hati Ibu Risma untuk meninggalkan anak-anaknya tercinta, rakyat Surabaya, seberat itu pula hati rakyat Surabaya melepaskan Ibu Risma. Namun sebagai saudara sekandung dalam peta bumi pertiwi Indonesia kami mohon keikhlasan dan kelapangan dada rakyat Surabaya untuk mengikhlaskan Ibu Risma memimpin Jakarta, mengobati luka rakyat Jakarta yang sekian lama terampas haknya.

(IDG/Red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.