AKSI DEMO MASYARAKAT DESA RAWA RENGAS TUNTUT HARGA LAYAK PEMBEBASAN LAHAN UNTUK RUNWAY III BANDARA SOETTA

Spread the love

Jurnalline.com, KOTA TANGERANG – Aksi demo Ratusan Masyarakat Desa Rawa Rengas, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang di M1 pintu masuk Bandara Soekarno-Hatta, Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang, tuntut harga layak dalam pembebasan lahan yang akan dijadikan Runway III Bandara- Soetta, Selasa (14/3).

Selain rasa  keadilan masyarakat Rawa Rengas pun  kesejahteraan dalam proses pembebasa lahan tersebut.

“Kami menuntut AP II untuk memikirkan kami, 33 tahun Bandara ada diwilayah kami, ditanah kami, tapi tidak pernah mensejahterakan kami”, ujar Syamsudin, Ketua BPD Rawa Rengas.

Meskipun wilayahnya belum menerima harga pembebasan lahan, tapi melihat dari Desa tetangganya seperti Desa Bojong Renged dan Rawa Burung yang menerima harga tidak layak membuat dirinya prihatin.

“Kami melihat Desa tetangga kami yang sudah menerima harga dari tim appraisal yang tidak layak, Pembebasan Bandara Internasional agar jadi mewah jangan membuat rakyat malah makin sengsara, ganti untung jangan bikin buntung, Bandara semakin mewah rakyat juga harus semakin sejahtera,” jelasnya.

Dalam orasinya, warga tidak ingin menyudahi unjuk rasa pada Pukul 12:00 dan tetap berjalan dengan Damai walaupun  tanpa bertemu dengan Direktur Utama PT Angkasa pura II, M. Awaludin.

(Abidin&die/red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.