PELAKSANAAN BETONISASI JALAN PARIGI SUKAMANAH DIDUGA BERMASALAH

Spread the love

Jurnalline.com, SERANG (BANTEN) –Dugaan banyaknya kejanggalan yang terjadi pada proyek betonisasi jalan Provinsi Banten Ruas jalan Parigi Sukamanah yang mana di kerjakan oleh PT.BENTENG BANGUN SEJAHTERA Selaku pemenang tender dengan nomor kontrak : 761/081.3/SPK/PJWU-PJPRPS/BBM/DPUPR/IV/2017 dalam waktu kontrak 180 hari kalender Dengan nilai kontrak : Rp.21.837.630.000 tertanggal 27 April 2017.

PT.SARANA MULTI KREASI Selaku konsultan, dengan panjang jalan rsekitar 4000 meter lebar 6 meter Namun dalam pelaksanaannya terkesan banyak sekali kejanggalan yang terjadi seperti fakta di lapangan menurut pantauan awak media saat gelar beton nampak jelas adukan beton yang akan di gelar.

Secara kasat mata beton terlihat mengeras di dalam mixer pengaduk beton, saat adukan beton diturunkan terkesan dipaksakan sampai pada saat gelar pun pekerja terlihat kesulitan karena adukan beton mulai mengeras, seakan hilang kadar airnya.

Saat dikonfirmasi terkait hal ini, Didi selaku pihak batching plant dari Bangun Beton mengakui, “Untuk adukan beton yang tadi digelar memang adukan beton mengeras hingaga kesulitan di gelar karena terkendala antrian terus macet di jalan jadi sampai sini adukan beton keras,” katanya.

Hal senada juga terucap dari Irdam selaku konsultan yang mengakui terjadinya pengerasan pada adukan beton hingga penambahan air pun dilakukan adukan beton yang mengeras di tarik pakai cangkul, karena kendala macet di jalan.
Safei’ selaku pengawas Teknik dari DPUPR (Dinas Pekerjaan Umum Dan Penataan Ruang) Provinsi Banten, ia mengakui pada saat proses gelar beton kondisi adukan beton mengeras hingga ditambahkan air untuk mengurai adukan ungkapnya.
(syam/angga)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.