Satgas Yonif Raider 323 Kostrad Gelar Sunatan Keliling Di Perbatasan RI-PNG

Spread the love

Jurnalline.com,Penkostrad – Dalam tugas melayani masyarakat, Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan RI-PNG Yonif Raider 323/BP Kostrad menggelar pelayanan khitanan door to door. Kali ini kegiatan dilaksanakan di wilayah Kampun Asiki, Distrik Jai, Kabupaten Bovendigoel Papua, Jum’at  (22/6).

Atas permintaan masyarakat yang datang ke Pos Kotis Satgas Yonif Raider 323, Dokter Satgas mendatangi rumah warga yang anaknya ingin dikhitan. “Khitan adalah suatu langkah yang sangat baik bagi kesehatan”, menurut Letda Ckm dr. Muhammad Barkah. Pihaknya juga menegaskan bahwa Satgas Yonif Raider 323 yang dilengkapi dengan tim medis yang memadai, selalu terbuka untuk melayani kesehatan masyarakat.

“Dalam kegiatan hari ini kami melaksanakan di tiga tempat berbeda di wilayah Asiki”, jelas dr. Barkah akrab disapa. Syahruddin salah satu warga yang anaknya disunat menerangkan, dirinya mendapat info dari mulut ke mulut bahwa Pos Kotis Satgas Yonif Raider 323 dapat melayani khitan bagi anak-anak di perbatasan. Ia juga menambahkan, “kami sangat berterima kasih kepada bapak dokter atas bantuannya”.

Dalam melayani masyarakat, pihak Satgas Yonif Raider 323 tidak pernah membeda-bedakan satu sama lain. “Kami berikan pelayanan tanpa memungut biaya” tegas dokter Satgas Yonif Raider 323 Kostrad ini.

(Fram/Dre)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.