Ini Yang Dilakukan, Korem 071/Wk Jelang TMMD 103

Spread the love

Jurnalline.com, Batang (Jateng) – Korem 071/Wk yang membawahi wilayah di 9 Kabupaten dan 2 Kota di Jawa Tengah bagian barat, menghadapi gelaran TMMD baik Reguler Ke-103 maupun Sengkuyung Tahap III Tahun 2018 pada 16 Oktober 2018 mendatang, jauh-jauh hari telah mempersiapkan berbagai kegiatan menjelang pelaksanaan TMMD.

Seperti baru-baru ini, pada gelaran TMMD Reguler Ke-103 Tahun 2018 diwilayah Kodim 0736/Batang, tepatnya di Desa Duren Ombo Kec.Subah Kab.Batang sebagai lokasi tempat digelarnya TMMD 103, telah digelar pelatihan dan pembekalan pembuatan kloset jongkok bagi warga setempat, Sabtu (22/9/2018).

Danrem 071/Wk Kolonel Kav Dani Wardhana, S.Sos., M.M., M.Tr (Han) melalui Kasiterrem 071/Wijayakusuma Letkol Inf Sapto Broto, S.E., mengatakan tujuan dilakukan pelatihan pembuatan kloset jongkok untuk aparat kewilayahan dan masyarakat ini agar mereka dapat membuat kloset sederhana dan murah untuk diberikan kepada masyarakat yang belum mempunyai jamban/WC. “Kita lakukan ini, untuk edukasi kesehatan bagi warga yang belum mempunyai jamban/WC”, ujarnya.

Dikatakan pula, kloset yang kita buat ini selain untuk edukasi ke warga, juga untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat. “Sederhana dan murah, karena kloset yang kita buat untuk kebersamaan dan kegotongroyongan masyarakatnya”, terangnya.

Disampaikan pula Kasiter, kegiatan yang dilakukan ini awal mula inisiatif warga masyarakat sendiri yang ingin diberikan pelatihan pembuatan kloset jongkok, dan kemudian dari penyampaian warga tersebut, ditindaklanjuti Babinsa dan Koramil setempat dan disatuan atasnya yakni Kodim 0736/Batang, kemudian Kodim 0736/Batang menindaklanjuti ke Korem 071/Wk. Dari hasil koordinasi bersama unsur masyarakat diwilayah tersebut, kegiatan dilaksanakan bersama antara masyarakat, aparat pemerintahan, Kodim 0736/Batang dan Korem 071/Wk.
“Kita lakukan kegiatan ini menjunjung rasa kebersamaan, kita berikan pelatihan dan sarana pendukung lainnya, masyarakat khususnya para pekerja tukang bangunan dan warga lainnya umumnya menyediakan materialnya bersama Kodim 0736/Batang”, terangnya.

“Pelatihan ini yang sekaligus praktek pembuatan kloset jongkok direncanakan menghasilkan 100 unit kloset yang nantinya diberikan kepada warga masyarakat yang belum memiliki jamban/kloset. Diharapkan pula, masyarakat setelah pelatihan ini dapat memanfaatkannya dan berlanjut untuk membantu masyarakat lainnya yang belum memiliki jamban dan untuk menambah income mereka kedepannya”, paparnya.

Dijelaskan, dibanding harga diluaran yang kualitasnya tidak kalah dengan kualitas diluaran, nilai kloset yang kita buat ini dijual hanya bekisaran 35.000 hingga 40.000 jauh dari harga pasaran.

“Disamping untuk meningkatkan kadar kesehatan masyarakat, kegiatan ini juga untuk mendukung program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) 103 diwilayah Kodim 0736/Batang”, pungkasnya.

(Dp/fram)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.