Kunjungan Murid TK ke Mako Batalyon Mandala Yudha Kostrad, Bergembira Sambil Bermain

Spread the love

Jurnalline.com, Kabupaten Lebak (Banten) – Batalyon Mandala Yudha Kostrad menerima kunjungan dari murid Taman Kanak – Kanak (TK) yang berada di Rangkasbitung, Lebak, Banten, sejumlah 295 siswa, Kamis, (21/02/ 2019), pukul 08:00 WIB.

Rombongan murid TK tersebut, didampingi guru dan orang tua murid, saat tiba di Mako Batalyon Mandala Yudha Kostrad dan diterima langsung oleh Komandan Detasemen Markas Kapten Inf Okto Hutabri, yang mewakili Komandan Batalyon Mandala Yudha Kolonel Inf M. Asmi.

Komandan Detasemen Markas dan Ibu Komandan Batalyon mengucapkan selamat datang dan terima kasih atas kunjungan yang dilakukan para murid TK tersebut ke Mako Batalyon Mandala Yudha.

Dalam kunjungan tersebut, murid TK di pandu oleh Komandan Detasemen Markas Kapten Inf Okto Hutabri.”TNI adalah sahabat masyarakat bagi siapapun dapat berkunjung ke Markas Komando Batalyon Mandala Yudha. TNI adalah sahabat bagi anak – anak, dan tidak ada yang perlu ditakuti,” ucap Kapten Inf Okto Hutabri.

Dengan didampingi para guru dan anggota Batalyon Mandala Yudha yang ditunjuk sebagai pendamping untuk kunjungan tersebut, anak – anak di ajak bernyanyi bersama dan masuk ke dalam Mako Batalyon Mandala Yudha, serta jalan – jalan gembira mengelilingi semua kompi yang ada di Mako Batalyon Mandala Yudha untuk mengetahui tugas TNI lebih dekat.

Dalam kunjungan tersebut juga diberikan pengenalan latihan bela diri Yong Modo, peragaan double stick, senam sparko dan acara tambahan permainan games guna untuk memupuk kekompakan serta kebersamaan antara murid TK tersebut.

Diharapkan dengan kegiatan ini dapat tertanam dihati anak anak untuk memiliki rasa nasionalisme dan patriot sejak usia dini guna untuk menghilangkan rasa takut anak – anak terhadap anggota yang berseragam TNI,” ucap Kapten Inf Okto.

Kegiatan ditutup dengan mengajak seluruh murid TK untuk foto bersama dengan kendaran tempur Tank leopard dan Rantis Komodo yang dimiliki oleh Batalyon Mandala Yudha Kostrad.

“Kegiatan ini sebagai sebuah cerminan bahwa pendekatan hubungan emosional yang baik antara anak – anak dengan anggota TNI dan harus dimulai pada usia dini,” kata Kapten Inf Okto Hutabri.

(Penerangan Batalyon Mandala Yudha)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.