Satgas Yonif R 303 Kostrad Laksanakan Anjangsana Di Daerah Latihan

Spread the love

Jurnalline.com, Penkostrad – Satgas Pamtas RI-Malaysia, Batalyon Infanteri Raider (Yonif R) 303 Kostrad melaksanakan kegiatan anjangsana ke beberapa Tokoh agama, Tokoh daerah dan Tokoh masyarakat yang berada di wilayah sekitaran tempat latihan bertempat di wilayah Cisompet, Garut, Jawa Barat. Kamis (20/03)

Rasa saling menghormati satu sama lain antar umat beragama maupun dengan masyarakat sekitar daerah latihan memang merupakan suatu sikap yang harus dimiliki oleh seluruh prajurit TNI, begitupun dengan seluruh prajurit Satgas Pamtas RI-Malaysia, Yonif R 303 Kostrad yang sedang melaksanakan latihan Pratugas.

Setelah resmi dibuka kegiatan latihan Pratugas, Satgas Pamtas RI-Malaysia yang dilaksanakan mulai tanggal 18 s.d 29 Maret 2019. Mengawali kegiatan di daerah latihan Cisompet-Garut, prajurit satgas Yonif R 303 Kostrad melaksanakan kegiatan anjangsana ke beberapa Tokoh agama, Tokoh daerah dan Tokoh masyarakat yang berada diwilayah sekitaran tempat latihan.

“Dengan diadakannya anjangsana ini para prajurit Satgas Pamtas Yonif Raider 303 Kostrad diharapkan dapat saling mengenal satu sama lain, baik lingkungan masyarakat, pejabat desa setempat maupun masyarakat di wilayah sekitar tempat latihan,” ungkap Komandan Yonif R 303 Kostrad, Letkol Inf Taufik Ismail .

Sesuai dengan pengarahan Kepala Staf Divisi Infanteri 1 Kostrad, Brigjen TNI Joko P Putranto, M.Sc., yang dilaksanakan sebelum prajurit berangkat ke daerah latihan, dengan slogan “winning the heart and mind of the people” bahwa Cintailah dan sayangilah masyarakat, maka masyarakat pun akan mencintai dan menyayangi TNI, khusunya Prajurit Satgas Pamtas RI-Malaysia yang sedang melaksanakan latihan pratugas didaerah Cisompet, Garut.

Hadir pada kesempatan ini, para Perwira Staf Yonif R 303 Kostrad, tokoh masyarakat, tokoh daerah dan Muspida setempat.

(Fram/dre)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.