Kapusdiklat Bahasa Buka Kibi Kowan TNI Untuk Misi PBB

Spread the love

Jurnalline.com, Pondok Labu (Jakarta) – Kapusdiklat Bahasa Badiklat Kemhan, Brigjen TNI Yudhy Candra Jaya, M.A. secara resmi membuka Kursus Intensif Bahasa Inggris (KIBI) bagi Kowan TNI bertempat di aula Pusdiklat Bahasa pada hari ini, Senin (30/9/ 2019)

Kursus ini agak berbeda dari kursus-kursus yang biasa diselenggarakan oleh Pusdiklat Bahasa karena kursus ini diikuti oleh personel TNI yang semuanya adalah wanita

Adapun tujuan dari kursus ini adalah memberikan pembekalan kemampuan berbahasa Inggris bagi personel wanita TNI yang akan bertugas pada misi perdamaian PBB.

Pada pembukaan hari ini, hadir sepuluh orang wanita TNI yang berasal dari AD, AL, dan AU. Hadir pula Kabag Kersin PMPP TNI Letkol Laut Burhanudin sebagai perwakilan dari PMPP beserta beberapa pejabat teras di lingkungan Badiklat Kemhan.

Dalam sambutannya, Brigjen Yudhy Chandra Jaya, M.A., menyampaikan bahwa kemampuan berbahasa sangatlah mutlak diperlukan bagi mereka yang akan melaksanakan penugasan ke luar negeri, terlebih lagi bagi mereka yang akan melaksanakan misi PBB. Bahasa sebagai alat komunikasi adalah sangat vital terutama untuk melakukan negosiasi dan diplomasi, demikian ditegaskan oleh Brigjen Yudhy.

Acara diakhiri dengan ucapan selamat mengikuti kursus kepada peserta diklat dan dilanjutkan dengan acara ramah tamah.

Penulis : Khanza
Editor : Ndre
Sumber : Pendam

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.