Jurnalline.com, PENKOSTRAD – Pasca banjir, Senin (5/6) malam di Kota Garut, beberapa lokasi akibat banjir tersebut kini dibersihkan, seperti halnya di Perum Rama Cipta Indah Kecamatan Tarogong Kidul, Kab. Garut. Jawa Barat.
Lokasi tersebut dibersihkan oleh ratusan Anggota TNI dan Polri, Batalyon Infanteri Raider 303 Kostrad, Kodim 0611 Garut, Polsek Tarogong dan Polres Garut, Tagana, dan Relawan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Garut, Selasa (6/6).
Menurut Mayor Inf Benny Wahyudi personil ditempatkan di wilayah Rancabango dan Perum Rama Cipta Indah.Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media
