Apel Gelar kesiapan Satgaspam Capres dan Cawapres Terpilih

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Komandan Pasukan Pengamanan Presiden (Danpaspampres) Mayjen TNI Maruli Simanjuntak mengambil apel gelar kesiapan satgaspam capres cawapres terpilih di lapangan apel Mako Paspampres jl Tanah Abang 2 no 6 Jakarta Pusat.Selasa(14/5)

Apel gelar Kesiapan menghadirkan pihak KPU dan Kepala Biro Administrasi Bawaslu Bp. Dharmawan Adhi Santoso ini dimaksudkan untuk melihat kesiapan personil dan materiil yang tergabung dalam Satgaspam Capres Cawapres terpilih 2019 yang akan mulai bertugas begitu ada penetapan pengumuman hasil Pilpres oleh KPU.

Danpaspampres yang didampingi oleh para Asisten menyampaikan bahwa Paspampres merupakan Prajurit terpilih untuk menjaga keselamatan dan keamanan orang paling penting di Indonesia. Satuan Tugas yang dibentuk memiliki tugas untuk menjaga calon Presiden dan calon Wakil Presiden terpilih, saat ada penetapan dari KPU maka mereka menjadi tanggung jawab Paspampres.

Lebih lanjut Danpaspampres juga memerintahkan agar Paspampres selalu terus berlatih, karena dinamika ancaman dilapangan akan terus meningkat. ” Kita yakin bisa melaksanakan tugas dengan sebaik baiknya, ditambah lagi dengan dukungan perlengkapan yang luar biasa dari Pemerintah, berlatih terus untuk menjaga orang yang paling panting di negara kita”, kata Mayjen TNI Maruli Simanjuntak.

Pada akhir pelaksanaan apel Kesiapan Satgas di tampilkan pula demonstrasi peragaan penyelamatan VVIP dan kemampuan menembak personil satgaspam.

Penulis : Fram
Editor : Fay

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.