Jurnalline.com, MANADO — Kodam XIII/Merdeka menggelar tradisi penerimaan dan penyambutan Mayjen TNI Legowo W.R. Jatmiko, S.I.P., M.M., sebagai Pangdam XIII/Merdeka baru di Makodam XIII/Merdeka.Teling Atas, Manado, Sulawesi Utara, Rabu (23/8/2023).
Adapun Mayjen TNI Legowo W.R. Jatmiko, S.I.P., M.M., dan Ny Cristiana Legowo, setibanya di gerbang utama Kodam Merdeka, menerima pengalungan bunga berikut hand bouquet dari Kasdam XIII/Merdeka Brigjen TNI M. Luthfie Beta, S, Sos,M.Si., dan Ny. Ipung Luthfie Beta.
Tradisi penerimaan dan penyambutan Pangdam XIII/Merdeka baru Mayjen TNI Legowo W.R. Jatmiko, S.I.P., M.M., didampingi istri ibu Cristiana Sari Proboningrum adalah proses dari rangkaian serah terima jabatan dan wujud penghormatan kepada anggota baru yang akan melaksanakan tugas di Kodam XIII/Merdeka.
Kasdam XIII/Merdeka Brigjen TNI M. Luthfie Beta, S, Sos,M.Si., yang didampingi Ibu Wakil Ketua Persit KCK Daerah XIII/Merdeka Ny. Ipung Luthfie Beta turut menyambut langsung Mayjen TNI Legowo W.R. Jatmiko, S.I.P., M.M., dan Ny Cristiana Legowo.
Saat Pangdam XIII/Merdeka tiba, Mayjen TNI Legowo W.R. Jatmiko, S.I.P., M.M., dan Ny Cristiana Legowo mendapat penghormatan dari pos jaga 1 dan menerima hormat jajar dari regu jaga, kemudian pasukan pedang pora suguhkan Payung Pora sambil berjalan dengan diiringi musik Drumband dari Yonif R 712/Wiratama Kodam XIII/Merdeka.
Pangdam XIII/Merdeka yang baru beserta istri disambut oleh para pejabat Kodam Merdeka, diiringi tepuk tangan dan lagu selamat datang dari seluruh personel Kodam XIII/Merdeka sampai dengan depan loby Makodam, dilanjutkan prosesi tradisi mengisi buku korps raport, penghormatan dan penciuman Pataka Kodam XIII/Merdeka dan pernyataan penerimaan sebagai warga Kodam XIII/Merdeka serta menerima ucapan selamat datang dari para Pejabat Utama Kodam XIII/Merdeka.
Usai tradisi penyambutan, Pangdam XIII/Merdeka yang baru menerima perkenalan singkat pejabat Kodam XIII/Merdeka, paparan staf, pemutaran video profil Pangdam XIII/Merdeka yang baru dan ditutup pengarahan Pangdam XIII/Merdeka yang baru di Ruang Yudha Lt. IV Makodam XIII/Merdeka. Sedangkan Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah XIII/Merdeka melaksanakan Rapat Paripurna Persit KCK Daerah XIII/Merdeka di Kantor Persit Lt I Balak II Kodam XIII/Merdeka.
(IskandarEffendy)
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media