Jurnalline.com, Jakarta – Suara lantang para kadet muda menggema di Lapangan Moeljono Silam, Mako Kolinlamil, Tanjung Priok, Minggu (2/11). Dengan semangat membara mereka meneriakkan yel-yel, “Kami Kadet Indonesia! Siap Mengabdi untuk Negeri!”, menandai berakhirnya pelaksanaan Perkemahan Sabtu-Minggu (Persami) dan Pelatihan Bela Negara Korps Kadet Republik Indonesia (KKRI) Tahun 2025 tahap 3, Minggu (2/11).

Kegiatan yang berlangsung sejak Jumat, 31 Oktober hingga Minggu, 2 November ini diikuti oleh 563 siswa dan siswi SMK dari berbagai sekolah di Jakarta, dengan KRI Banda Aceh-593 sebagai sarana utama pelatihan. Selama tiga hari pelaksanaan, para peserta mendapatkan pengalaman berharga berlayar dan berinteraksi langsung bersama prajurit TNI AL, sambil ditempa dalam semangat disiplin, kepemimpinan, serta jiwa bela negara. Salah satu momen berkesan dalam kegiatan ini adalah pelaksanaan tradisi mandi khatulistiwa kepada peserta KKRI yang dipimpin langsung oleh Komandan KRI Banda Aceh -593, sebuah ritual khas yang dilakukan saat pertama kali melintasi garis 0° (nol derajat) khatulistiwa. Tradisi ini bermakna penyucian diri sekaligus simbol kebanggaan sebagai putra putri bahari.
Penutupan kegiatan dipimpin langsung oleh Panglima Komando Lintas Laut Militer (Pangkolinlamil), Laksda TNI Rudhi Aviantara, IH., S.E., M.Si., M.Tr.(Han)., CHRMP., serta dihadiri para Pejabat Utama dan Kasatker Kolinlamil. Dalam amanatnya beliau menyampaikan apresiasi tinggi kepada seluruh peserta yang telah menunjukkan semangat juang dan dedikasi tinggi selama pelaksanaan kegiatan. Ia menegaskan bahwa KKRI merupakan wadah strategis untuk membentuk karakter generasi muda yang berjiwa tangguh, cinta tanah air, dan siap mengabdi demi kejayaan bangsa dan negara.
“Melalui pelatihan Bela Negara dan Persami KKRI tahap 3, kita tumbuhkan semangat cinta tanah air, disiplin, dan jiwa kebaharian generasi muda. Dari sinilah lahir sumber daya manusia tangguh yang siap berkontribusi bagi bangsa dan negara.” ujar Pangkolinlamil dalam amanatnya.
Penutupan kegiatan berlangsung khidmat dan penuh kebersamaan serta menampilkan yel-yel dari setiap kelompok. Sorak semangat “Kami Kadet Indonesia! Siap Mengabdi untuk Negeri!” menggema, menandai berakhirnya kegiatan dengan penuh rasa bangga.
Dengan selesainya KKRI tahap 3 Tahun 2025, Kolinlamil TNI AL kembali menegaskan komitmennya dalam mendukung pembinaan generasi muda berkarakter, disiplin, dan berjiwa nasionalis sebagai calon pemimpin masa depan bangsa Indonesia.
Dre
(Dispen Kolinlamil)
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media
