Satgas Pamtas Yonarhanud 2 Kostrad Berhasil Amankan Perbatasan dari Upaya Penyelundupan Barang Ilegal

Spread the love

Jurnalline.com, Sunkaen – Keberhasilan kembali dicapai oleh Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 2 Kostrad Pos Baen, dimana prajurit Pos Baen berhasil mengamankan BBM dan Miras Ilegal yang diduga akan dibawa secara illegal menuju Timor Leste di sekitar Desa Sunkaen, Kec. Bikomi Nilulat, Kab. TTU. Minggu (23/11)

Personel Pos Baen melaksanakan ambush disekitar jalan tikus, dimana dari informasi warga bahwa jalan tersebut sering dilewati oleh pelintas batas illegal. Dalam penyisiran di sekitar jalan, ditemukan tumpukan yang mencurgikan berada disekitar gubuk tersebut. Personel Pos Baen melakukan pengecekan dan menemukan barang bukti tersebut.

“Kami akan selalu berupaya memberikan pengabdian terbaik di perbatasan. Yang kami temukan saat itu bahwa terdapat sebuah gubuk dan kami menemukan barang ilegal itu disekitar gubuk yang kemungkinan akan diselundupkan,” ujar Danpos Baen, Letda Arh Sulthan.
Setelah tuntas melakukan pengecekan, ditemukan terdapat BBM jenis Solar dan minuman keras illegal jenis Napoleon yang disembunyikan di sekitar gubuk. Ini merupakan suatu keberhasilan dimana Satgas Pamtas berhasil mencegah adanya kemungkinan penyelundupan barang illegal, serta memastikan perbatasan aman.

Fram

(Penkostrad).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.