Jaga Kebersamaan, TNI Patroli Malam Bersama Komduk

Spread the love

Jurnalline.com, Kodam Jaya,Tangerang- Dalam rangka menjaga kebersamaan dan kondusifitas serta keamanan wilayah TNI dari jajaran Kodim 0506/Tgr Babinsa Koramil 06 Cibodas dan Koramil 08 Pamulang, bersama Komponen Pendukung (Komduk) melaksanakan patroli ronda malam. Kegiatan ini dilaksanakan wilayah Kota Tangerang dan Kota Tangsel, Kamis malam (29/01/2026).

Kegiatan patroli turut melibatkan Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas), Ormas dan Mitra Koramil serta warga masyarakat sekitar Koramil.

Dandim 0506/Tgr Kolonel Inf Ary Sutrisno melalui Pjs Pasi Ops Kodim 0506/Tgr Kapten Inf Birul menyampaikan, patroli tersebut dilaksanakan secara terkoordinasi dengan seluruh komponen masyarakat guna memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga

“Tujuan patroli ini tidak lain untuk mencegah terjadinya tindak kriminalitas seperti pencurian, perkelahian, maupun gangguan kamtibmas lainnya,” ujarnya.

Ia juga menambahkan bahwa keterlibatan seluruh pihak dalam menjaga keamanan lingkungan sangat penting. Sinergi antara Babinsa, aparat keamanan, dan masyarakat merupakan kunci terciptanya suasana yang aman.

Ia juga menyampaikan, apresiasi atas sinergi yang telah terjalin antara Babinsa dengan komponen masyarakat di wilayah binaannya.

“Patroli bersama tersebut merupakan wujud nyata kebersamaan dalam menjaga keamanan lingkungan. Saya berharap kegiatan seperti ini terus dilaksanakan secara rutin, karena kehadiran aparat bersama masyarakat dapat menumbuhkan rasa aman sekaligus mempersempit ruang gerak pelaku tindak kriminal,” ungkapnya.

Fram

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.