KRI Selar-879 Serahkan Bantuan LogistikTNI AL Ke Kepulauan Sitaro

Spread the love

Jalesveva Jayamahe

Jurnalline.com, Jakarta,- Dalam rangka mendukung pemulihan pascabencana alam di wilayah Sulawesi, TNI AL serahkan bantuan logistik kepada Pemerintah Kabupaten Kepulauan Sitaro, bertempat di Pelabuhan Ulu Siau, Kecamatan Siau Timur, pada Senin (12/1).

Bantuan tersebut disalurkan melalui KRI Selar-879 yang tergabung dalam Satgas Penanggulangan Bencana Alam (PBA) Satrol Komando Daerah Angkatan Laut (Kodaeral) VIII, sebagai bentuk kepedulian TNI AL terhadap masyarakat yang terdampak bencana di wilayah Kepulauan Siau. Bantuan secara resmi diterima oleh Kasatpol PP dan Damkar Kabupaten Kepulauan Sitaro, Bapak Frans P. Lintjewas.

Kegiatan penyerahan bantuan ini turut dihadiri oleh sejumlah pejabat TNI AL, antara lain Asintel Kodaeral VIII Kolonel Laut (KH) Nanang Isbiarto, S.H., Aster Dankodaeral VIII Kolonel Laut (P) Bambang Nugroho, M.Tr.Opsla., Danlanal Tahuna Kolonel Laut (P) Hadi Subandi, M.Tr.Hanla., CRMP , serta Komandan KRI Selar-879 Mayor Laut (P) Dian Haris Susilo, S.S.T.Han.

Adapun bantuan logistik yang diserahkan kepada Pemerintah Kabupaten Kepulauan Sitaro terdiri dari 300 dus mie instan, 250 karung beras kemasan 5 kilogram, 325 dus susu, 50 dus biskuit, 90 dus air mineral,40 galon BBM solar, serta 50 lusin minyak goreng.

Rangkaian kegiatan diawali dengan penyerahan berita acara serah terima barang dari Lettu Laut (P) Heryanis selaku Kadiv Navkom KRI Selar-879 kepada Kasatpol PP dan Damkar Kabupaten Kepulauan Sitaro, dilanjutkan dengan proses debarkasi atau bongkar muat bantuan dari KRI Selar-879 ke kendaraan BNPB dan Dinas Denbekang Manado.

Selanjutnya, bantuan didistribusikan menuju Gudang Perpustakaan Bupati Kabupaten Kepulauan Sitaro untuk kemudian disalurkan kepada masyarakat yang terdampak bencana. Setelah itu, personel TNI AL juga membantu membersihkan sisa material banjir bandang di rumah masyarakat setempat.

Melalui kegiatan ini, TNI Angkatan Laut menegaskan komitmennya untuk terus hadir dalam membantu masyarakat, tidak hanya dalam menjaga kedaulatan wilayah laut, tetapi juga melalui aksi kemanusiaan dan penanggulangan bencana, sesuai dengan perintah Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali.

Dre

Dinas Penerangan Angkatan Laut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.