Jurnalline.com, Kodam Jaya, Tangerang – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah binaan, melalui anggota Koramil 01/Tgr dan Koramil 03/Serpong, Kodim 0506/Tgr melaksanakan kegiatan Patroli Bersama Komponen Cadangan (Komduk) dan unsur masyarakat pada Selasa malam, 06 Januari 2026, yang di mulai pukul 19.00 WIB sampai selesai.
Kegiatan ini berlangsung di wilayah Kecamatan Tangerang dan Kecamatan Serpong, Kota Tangerang dan Kota Tangerang Selatan.
Patroli malam tersebut tidak hanya berfokus pada pengawasan wilayah, tetapi juga menjadi sarana komunikasi sosial antara aparat teritorial dengan tokoh masyarakat dan tokoh pemuda. Terlihat suasana keakraban saat anggota TNI berdialog langsung dengan warga, mendengarkan aspirasi, serta memberikan imbauan kamtibmas agar masyarakat senantiasa menjaga keamanan lingkungan secara bersama-sama.
Menurut Dandim 0506/Tgr Kolonel Inf Ary Sutrisno yang di hubungi terpisah mengatakan, kehadiran unsur masyarakat menjadi bukti nyata kuatnya sinergitas dan kepedulian bersama dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.
”Adapun sasaran patroli Koramil 01/Tgr meliputi 4 Kecamatan yang merupakan teritorilanya, dan Koramil 03 Serpong meliputi 2 Kecamatan di Kota Tangerang Selatan,” ujarnya.
Dandim menambahkan, melalui patroli bersama ini, diharapkan terjalin komunikasi yang semakin erat antara TNI dan masyarakat, sekaligus meningkatkan kesadaran warga untuk berperan aktif menjaga keamanan lingkungan.
”Kodim berkomitmen untuk terus hadir di tengah masyarakat sebagai garda terdepan dalam menciptakan rasa aman dan nyaman bagi seluruh warga masyarakat,” tuturnya.
Fram
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media
