Danrem 052/Wkr Tinjau Latihan Lapang Kodim 0510/Tigaraksa: Pastikan Kesiapan Operasional Prajurit

Spread the love

Jurnalline.com, Penrem 052 Tangerang –
Danrem 052/Wkr, Brigjen TNI Faizal Rizal, S.I.P., meninjau secara langsung pelaksanaan Latihan Lapang Kodim 0510/Tigaraksa yang berlangsung di kawasan Situ Pondok, Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, pada hari Selasa (4/11/2025).

Latihan Lapang yang mengusung tema : Kodim 0510/Tigaraksa Melaksanakan Operasi Penanggulangan Bencana Alam yang Terintegrasi Bersama Pemerintah Daerah di Wilayahnya Dalam Rangka Mendukung Tugas Pokok Kodam Jaya tersebut, merupakan bagian dari program pembinaan latihan satuan komando kewilayahan guna meningkatkan kesiapsiagaan dan kemampuan prajurit TNI dalam menghadapi berbagai potensi bencana alam di wilayah teritorial Kodim 0510/Tigaraksa.

Dalam peninjauannya, Danrem 052/Wijayakrama Brigjen TNI Faizal Rizal, S.I.P. menekankan pentingnya sinergi antara TNI, Pemerintah Daerah, dan komponen masyarakat dalam setiap upaya penanggulangan bencana.

“Latihan seperti ini sangat penting untuk melatih kesiapsiagaan, dan kecepatan bertindak penanggulangan bencana tidak bisa dilakukan sendiri, tetapi harus terintegrasi antara TNI, Pemerintah Daerah, dan seluruh elemen masyarakat. Dengan latihan bersama seperti ini, koordinasi di lapangan akan semakin solid,” ujar Brigjen TNI Faizal Rizal.

Beliau juga menambahkan bahwa kegiatan ini menjadi wujud nyata komitmen TNI AD, khususnya Korem 052/Wijayakrama dan jajaran Kodim di wilayahnya, dalam mendukung program Pemerintah Daerah untuk menjaga keselamatan masyarakat dari ancaman bencana alam seperti banjir dan tanah longsor.

Pada peninjauan tersebut, Danrem 052/Wkr memberikan bantuan Sembako kepada masyarakat sekitar daerah latihan. Pelaksanaan
latihan berjalan dengan lancar, aman, dan mendapat sambutan positif dari masyarakat sekitar Situ Pondok. Melalui kegiatan ini diharapkan terwujud kesiapsiagaan terpadu antara TNI dan Pemerintah Daerah dalam menghadapi kemungkinan terjadinya bencana alam di wilayah Kabupaten Tangerang.

Fram

Sumber (Penrem 052/Wkr)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.