Babinsa Koramil 05/Bantar Gebang Laksanakan Patroli Malam Bersama Unsur Komduk dan Komcad

Spread the love

Jurnalline.com, Bekasi – Dalam rangka mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah, Babinsa Koramil 05/Bantar Gebang melaksanakan patroli malam bersama unsur Komponen Pendukung (Komduk) dan Komponen Cadangan (Komcad), pada Selasa malam.

Kegiatan patroli ini dilakukan sebagai bentuk sinergitas antara TNI dan komponen pertahanan negara dalam menjaga stabilitas keamanan lingkungan, sekaligus memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, khususnya pada malam hari.

Patroli menyasar sejumlah titik rawan yang berpotensi terjadi gangguan kamtibmas, seperti kawasan permukiman, jalan-jalan utama, serta lokasi yang sering dijadikan tempat berkumpulnya warga pada malam hari. Selain itu, Babinsa juga memberikan imbauan kepada masyarakat agar tetap waspada dan turut berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan masing-masing.

Danramil 05/Bantar Gebang menyampaikan bahwa kegiatan patroli malam ini merupakan wujud nyata kepedulian TNI terhadap keamanan wilayah binaan, serta sebagai upaya memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat.

“Melalui kegiatan patroli bersama ini, diharapkan terjalin koordinasi dan sinergi yang semakin solid antara Babinsa, Komduk, Komcad, dan masyarakat dalam menciptakan situasi wilayah yang aman, tertib, dan kondusif,” ujarnya.

Selama pelaksanaan patroli, situasi wilayah terpantau aman dan kondusif. Kegiatan berjalan dengan tertib, lancar, serta mendapat respon positif dari masyarakat yang merasa terbantu dengan kehadiran aparat keamanan di lingkungan mereka.

Fram

(Sumber Kodim 0507/Bekasi)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.