Babinsa Koramil 04/Ciledug Laksanakan Pemantauan Banjir di Pedurenan, Situasi Aman dan Terkendali

Spread the love

Jurnalline.com, Kota Tangerang — Personel Koramil 04/Ciledug, Kodim 0506/Tangerang, melaksanakan pemantauan kondisi banjir di wilayah Kelurahan Pedurenan, Kecamatan Karang Tengah, pada Jumat (23/1/2026) pukul 08.30 WIB.

Pemantauan difokuskan di Komplek Ciledug Indah 1, meliputi RT 01, 02, dan 03 RW 06, Kelurahan Pedurenan. Berdasarkan hasil pengecekan di lapangan, ketinggian air tercatat sekitar 30 sentimeter akibat luapan air yang melewati tanggul.

Meski terjadi genangan, tidak terdapat korban jiwa, warga terdampak, pengungsi, maupun kerugian materiil. Situasi hingga saat ini dilaporkan aman, terkendali, dan terus dalam pengawasan aparat kewilayahan guna mengantisipasi kemungkinan kenaikan debit air.

Kegiatan pemantauan ini merupakan bagian dari upaya deteksi dini dan kesiapsiagaan TNI AD dalam memastikan keselamatan warga serta menjaga stabilitas wilayah binaan, khususnya saat menghadapi kondisi cuaca ekstrem.

Fram

Hashtag

Kodim0506Tgr

Koramil04Ciledug

Babinsa

PemantauanBanjir

SiagaBencana

TNIAD

Pedurenan

KarangTengah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.