Makna Kemerdekan Bagi Mbah Yono

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – 71 tahun merdeka, Indonesia masih terkungkung dalam berbagai persoalan mulai dari kemiskinan, pengangguran, dan ketidakmerataan pembangunan infrastruktur. Bagi seorang Yono (74) kemerdekaan ini memiliki makna mendalam.

Pria yang berkeliling Indonesia dengan menggunakan sepeda ini mengatakan, setiap negara berhak untuk merdeka. “Merdeka dari penjajahan, merdeka dari segala-galanya,” ujar pria yang biasa dipanggil dengan sebutan Mbah Yono ini di depan Istana Negara, Rabu (17/08/16) siang.

Menurutnya kemerdekaan memiliki arti luas, merdeka identik dengan kebebasan. “Merdeka itu bebas, bebas bukan berarti semau-maunya melakukan sesuatu,” kata pria yang sudah mengelilingi 23 provinsi ini kepada jurnalline.com.

Di era kepemimpinan Presiden Joko Widodo, Yono mengharapkan pemerintah harus bisa untuk memberikan keadilan bagi masyarakatnya agar dapat memperoleh kesejahteraan, terutama masyarakat miskin yang rentan terhadap gejolak perekonomian.

“Pak Jokowi harus bisa mewujudkan keadilan bagi warga Indonesia, hak mereka untuk hidup mendapatkan kesejahteraan. Memberikan perlindungan bagi mereka yang paling lemah,” harapnya.

Pada pemerintahan sekarang ini, Yono merasakan ada perbedaan yang menyolok dari antara presiden-presiden sebelumnya. Di matanya, Presiden Jokowi adalah sosok pemimpin yang sederhana dan merakyat.

“Pak Jokowi ini beda banget, saya berharap penuh kepadanya untuk bisa membawa bangsa ini lebih baik lagi. Semoga nantinya beliau bisa terpilih lagi menjadi Presiden untuk yang kedua kalinya,” harapnya.

Di hari peringatan Kemerdekaan Indonesia ke-71 di Istana Negara ini, Yono menyempatkan diri untuk datang berbaur dengan warga lainnya agas bisa menyaksikan detik-detik upacara memperingati hari kemerdekaan RI.

(Jones/Red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.