Syukuran HUT ke-30 Yonif Para Raider 433 Kostrad

Spread the love

Jurnalline.com,Penkostrad – Meski sebagian besar prajurit Yonif Prajurit Yonif Para Raider 433/JS sedang bertugas sebagai Pasukan Perdamaian yang tergabung dalam Satgas Yonkomposit TNI Konga XXXV-C UNAMID Darfur, namun kegiatan Syukuran HUT ke-30 Yonif Para Raider 433/JS di Mayonif dengan tertib dan lancat, (04/18).

Acara syukuran di Markas Yonif Para Raider 433/JS, dihadiri seluruh anggota Korum dan Persit KCK Ranting -4 Yonif Para Raider 433/JS, kegiatan di mulai do’a bersama dan pemotongan tumpeng. Syukuran ini dilaksanakan sebagai upaya mewujudkan rasa syukur kepada Allah SWT, yang telah memberikan keselamatan terhadap seluruh personel Yonif Para Raider 433/JS, serta profesionalitas dalam melaksanakan tugas demi Bangsa dan Negara.

Dengan usia yang ke-30, Yonif Para Raider 433/JS semakin matang dalam menjalankan tugas, bertanggung jawab,disiplin, loyal, profesional dengan semangat pantang menyerah serta tulus dan ikhlas terhadap bangsa dan negara.

Beberapa rangkaian kegiatan acara dalam menyambut HUT ke-30 Yonif Para Raider 433/JS diantaranya menggelar ziarah bersama rombongan Persit ke TMP Maccaopa Kab. Maros dan dilanjutkan dengan anjangsana ke rumah para Warakawuri kemudian puncaknya HUT Ke -30 Yonif Para Raider 433/JS yang jatuh pada tanggal 4 April 2018 di gelar acara syukuran.

Perayaan ini sangat berkesan pada prajurit dan Persit KCK Ranting-4 Yonif Para Raider 433/JS yang berada di Sambueja, Kec. Simbang, Kab. Maros. Pasalnya perayaan HUT Yonif Para Raider 433/JS tahun ini dalam keadaan yang sepi karena sebagian besar prajurit dalam masa tugas sebagai Pasukan Perdamaian yang tergabung dalam Satgas Yonkomposit TNI Konga XXXV-C UNAMID Darfur.

Selain acara syukuran juga diadakan do’a bersama agar prajurit yang berada di misi perdamaian UNAMID diberi kesehatan dalam menjalankan tugas hingga akhir dan selamat sampai kembali serta mendokan kemajuan Yonif Para Raider 433/JS kedepannya, keluarga dan rekan-rekan yang ditinggalkan di beri kesehatan keselamatan, dan ketabahan hati untuk terus menjalankan kegiatan keseharian.

Hadir pada acara syukuran tersebut mantan prajurit dan keluarga besar Yonif Para Raider 433/JS yang telah pindah satuan, mereka masih bangga terhadap satuan yang telah membesarkannya.

(Fram/Dre)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.