Satgas Yonif Raider 515 Kostrad Bersama Masyarakat Negeri Tala Panen Kacang Tanah

Spread the love

Jurnalline.com,Penkostrad – Pos 10 SSK II Satgas Pamrahwan Maluku Yonif Raider 515 Kostrad yang di pimpin Sersan Kepala Junali patut diapresiasi karena berkat kemampuan dan kekompakan anggotanya yang kali ini menghasilkan kembali emas hijau yakni berupa kacang tanah dan sebelumnya juga pernah mencuat dengan besarnya panen jagung hingga pejabat Pertanian dari Provinsi Maluku memberikan sebutan “Lumbung Lagung Negeri Wailey”

Bekerjasama dengan kolompok tani negeri Tala dan berkoordinasi dengan pemerintah negeri Satgas yonif Raider 515 Kostrad Pos 10 Wailey/ SSK II  pada musim kali ini  memanen kacang tanah seluas 1 Hektar. (29/5).

“Kegiatan panen ini bertujuan untuk penyemangat para petani negeri Tala bahwa kondisi tanah di negeri mereka sangatlah subur terbukti dengan adanya dua kali panen besar pada akhir tahun lalu dan awal tahun ini,  untuk itu kami segenap personel Pos mengajak para petani negeri Tala melihat dan sekaligus merasakan hasil cocok tanam kita dengan harapan semoga bisa tersalurkan sampai di seluruh negeri-negeri  yang ada di sekitar pulau Seram dan pada akhirnya mereka mempunyai lapangan pekerjaan sehingga terciptalah Kamtibmas.” Ujar Serka Junali

Raja Negeri Tala Bpk Wailem Maspaitela mengatakan, “Saya sangat berterima Kasih dan memberikan apresiasi yang besar kepada segenap anggota Pos Wailey Satgas Yonif Raider 515 Kostrad karena mampu memberikan manfaat yang luar biasa dengan dua kali panen besar. Harapan saya yang pertama semoga Ilmu yang bermanfaat ini bisa berguna untuk masyarakat dan yang kedua semoga Satgas berikutnya mampu meneruskan apa yang sudah di perbuat oleh Satgas Yonif Raider 515 Kostrad khususnya dalam bidang pertanian,” tutur Raja Negeri Tala.

(Fram/Dre)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.