Perangi Narkoba, Bupati Dan BNN Peringati Hari Anti Narkotika Internasional

Spread the love

Jurnalline.com, Kab.Serang (Banten) –Perangi Narkoba, Bupati Kabupaten Serang Hj. Ratu Tatu Chasanah dan BNN memperingati Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) Bertempat di lapangan taman ciruas permai, Senin (09/07/2018).

Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) yang diperingati setiap tanggal 26 juli, Merupakan bentuk keprihatinan dunia terhadap penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika dan prekursor narkotika yang berdampak buruk terhadap kesehatan sosial ekonomi, serta keamanan dan kedamaian dunia.

Sebagai wilayah tanggap darurat narkoba, Pemerintah Kabupaten (PemKab) Serang dan Badan Narkotika Nasional (BNN) komitmen memberantas narkoba dengan membentuk Kampung Bersih Narkoba (KBN) di kecamatan Gunung sari dan Kecamatan Bandung sebagai aksi Pencegahan, Pemberantasan, dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) di Kabupaten Serang.

Berdasarkan data, Provinsi Banten sudah mencapai 27,3 persen rawan kasus narkoba. Kasus di kabupaten serang tersebar di sembilan kecamatan yang termasuk dalam rawan narkoba yakni. Baros, Pabuaran, Ciomas, Padarincang, Cikande, Anyer, Cinangka, Kramatwatu, dan Mancak.

“Mari kita gaungkan P4GN guna menekan angka penyalahgunaan narkotika, di kelompok pelajar dan mahasiswa sebagai penerus bangsa. ” jelas Tatu.

(Arifin/Jon/Humas Kab Serang)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.