Komit Sejahterahkan ASN, Pemkab Minahasa Serahkan Simbolis BPJS Ketenagakerjaan

Spread the love

Jurnalline.com, Sulawesi Utara (Minahasa) – Secara simbolis Pemerintah Kabupaten Minahasa Dalam semangat Kemerdekaan Republik Indonesia ke-73 tahun 2018,pemerintah kerjasama dengan BPJS Ketenagakerjaan kabupaten Minahasa menyerahkan secara simbolis kartu JKS Ketenagakerjaan non-ASN kepada tenaga harian lepas (THL), Satuan Polisi Pamong Praja, THL Sekretariat Daerah, dan kepada organisasi perangkat daerah di Pemkab Minahasa di dalamnya termasuk guru honorer, aparat kelurahan, dan petugas kebersihan dengan total 3.017 penerima.

“Ini merupakan bukti komitmen Pemerintah Provinsi dan Daerah dalam membangun dan mensejahterakan masyarakat.” Ujar Pejabat Bupati Minahasa Drs Royke H Mewoh DEA,

Lanjut mewoh berharap kepada segenap jajaran pemerintah, untuk terus membangun Disiplin diri dan organisasi di masing-masing OPD.

Turut hadir Sekretaris Daerah Jeffry R Korengkeng SH MSi, Para Asisten, Kepala BPJS Ketenagakerjaan kantor cabang manado bapak Tri Candra Kartika, Kepala BPJS Ketenagakerjaan kantor cabang perintis minahasa ibu Widhi Astri Aprillia Nia.

(EffendyIskandar)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.