Kapolres Lampung Utara Ajak Masyarakat Ciptakan Pemilu 2019 Damai

Spread the love

Jurnalline.com, Lampung Utara – Untuk menciptakan Pemilu 2019 yang aman, damai dan sejuk di Kababupaten Lampung Utara, Kapolres Lampung Utara AKBP Eka Mulyana, S.I.K menggelar Cipkon dan Deklarasi Pemilu Damai bersama warga Desa Mulang Maya Kecamatan Kotabumi Selatan, Jumat (28/9/18).

Kegiatan yang dilaksanakan di aula Desa Mulang Maya Kec. Kotabumi Selatan dihadiri oleh  Plt. Camat Kotabumi Selatan, Kasie Propam Polres Lampung Utara, Kepala Desa Mulang Maya, Bhabinkamtibmas Desa Mulang Maya, Toda, Toga, Tomas Desa Mulang Maya.

Pada kesempatan tersebut Kapolres Lampung Utara AKBP Eka Mulyana, S.I.K mengajak seluruh elemen masyarakat untuk sama sama mensukseskan Pemilu 2019. “Mari kita sama sama menciptakan Pemilu yang aman dan sejuk tanpa isu Sara, berita Hoax dan politik uang,” ujar Kapolres.

Lanjut Kapolres, Pemilu 2019 akan berlangsung berbeda karena untuk pertama kalinya di Indonesia dilaksanakan Pileg dan Pilpres secara bersamaan dan serentak. “Kita harus waspadai kerawanan, seperti rawan berita hoax, hate speech, dan terorisme,” katanya.

Selama pelaksanaan Ops Mantap Brata Krakatau Polres Lampung Utara dan jajaran sudah berkomitmen netral dalam pelaksanaan Pemilu 2019. “Semoga Kegiatan Cipkon dan Deklarasi ini sebagai titik awal untuk menciptakan Pemilu 2019 yang aman, damai dan sejuk,” papar AKBP Eka Mulyana, S.I.K.

(*/hdr)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.