Layanan Kesehatan Gratis Oleh Bidang Dokkes Polda Banten

Spread the love

Jurnalline.com, Kabupaten Lebak (Banten) – Setiap hari Minggu, pelaksanaan kegiatan Bhakti Kesehatan Nusantara oleh personil Bid. Dokkes dan jajaran Satuan Urusan Kesehatan Polres, serta Satuan Kesehatan Jasmani Brimob Polda Banten , Minggu (25/11/2018).

“Kegiatan tersebut mempunyai tujuan, yakni memberikan konsultasi dan pelayanan kesehatan gratis kepada masyarakat umum di tempat strategis misalnya Car Free Day, dan tempat keramaian masyarakat. Dengan harapan dapat meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Polri,” kata Kepala Bidang Dokter dan Kesehatan Polda Banten AKBP Dr. Nariyana.

AKBP Dr. Nariyana menambahkan, petugas yang melaksanakan giat tersebut yaitu dari personil Bid. Dokkes Polda Banten, Urkes Polres/Ta jajaran Polda Banten dan Satuan Kesehatan Jasmani Brimob Polda Banten.

“Didukung oleh rekanan Bid. Dokkes Polda Banten dan Urkes Polres/ Ta serta instansi terkait misalnya Dinas Kesehatan,” kata AKBP Dr. Nariyana.

“Kegiatan Bhakti Sosial bidang kesehatan Polda Banten, merupakan salah satu implementasi dari Program Bapak Kapolda Banten Brigjen Pol Teddy Minahasa Putra, menuju Polisi IDEAL, menjadikan Polisi Polisi yang berempati kepada masyarakat, dan berjiwa sosial yang tinggi. Dengan harapan masyarakat dapat memanfaatkan Bhakti Sosial kesehatan polda Banten ini untuk membantu kesehatan masyarakat Banten,” terang Kabid Humas Polda Banten AKBP Edy Sumardi Priadinata.

(Ags)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.