Ajang OSN 2019 : Mencintai Sains, Mengukir Masa Depan

Spread the love

Jurnalline.com, Sulawesi Utara – Ajang bergengsi bagi para ilmuwan belia di tahun 2019, digelar di dua provinsi yaitu Provinsi Sulawesi Utara dan Provinsi Yogyakarta.

Olimpiade Sains Nasional (OSN) ini dilaksanakan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) RI kompetisi bagi siswa SMA/MA sementara di Yogyakarta kompetisi sains bagi siswa SDMI dan SMP/MTs. mengangkat tema ‘Mencintai Sains, Mengukir Masa depan’.

Sekretaris Jenderal Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, mewakili Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Didik Suhardi, PhD mengatakan, pelaksanaan ajang tahunan ke-18 tahun 2019 kali ini menjadi salah satu inovasi Pemerintah untuk mencetak calon ilmuwan berkelas dunia yang akan membawa Indonesia pada kesejahteraan.

“Diyakini sains dan teknologi sangat membantu manusia dalam meningkatkan taraf kehidupan dan menyelesaikan permasalahan yang ada secara cepat dan akurat,” katanya saat menyampaikan sambutan pada pembukaan OSN XVII di Grand Kawanua Convention Center, Manado, Sulawasi Utara, Senin (01/07/2019).

Lanjutnya bahwa Ajang OSN diharapkan menjadi sarana untuk melahirkan SDM dan siswa terbaik yang akan mewakili Indonesia di kompetisi sains tingkat internasional.

“Kemendikbud senantiasa berupaya memfasilitasi siswa-siswi diseluruh Indonesia agar bisa belajar seperti para ilmuwan dunia melalui pelengkapan fasilitas laboratorium, alat peraga pembelajaran, dan produk teknologi terharu.” tambahnya

Menurutnya Sebagai penduduk terbesar ke-4 dunia, menurut Didik, sumber daya manusia Indonesia harus mampu menguasai sains dan teknologi di seluruh bidang kehidupan.

Namun Didik tak memungkiri adanya dampak negatif di balik upaya peningkatan suber daya dan sarana-prasarana teknologi. Sebut saja pencemaran lingkungan, maraknya hoaks, hingga pergeseran budaya.

“Penguasaan sains dan teknologi ini dapat memberikan penganuh yang positif, diperlukan kolaborasi rasionalitas dan nilai-nilai empiris dengan nilai-nilai moral yang berakar pada budaya bangsa dan nilai-nilai religius, sehingga pemanfaatannya diiringi rasa tanggung jawab secara penuh.” jelasnya menambahkan hal ini dapat dilakukan dengan penumbuhan budaya literasi dan penguatan pendidikan karakter di sermua satuan pendidikan tahun ini.

“OSN jenjang SMA/MA diikuti oleh 1.078 siswa yang berlaga di bidang Fisika komputer, Ekonomi, Kebumian, Geografi, dan Infomatika, Sedangkan OSN jenjang SD/MI diikuti oleh 272 siswa yang berlaga di bidang Matematika dan Kimia, Biologi, Astronom IPA. sementara jenjang SMP/MIS diikuti oleh 396 siswa yang berlaga di bidang Fisika dan Blologi. dengan Total partisipan termasuk guru pendamping, juri, dan panitia mencapai 2.064 orang,” pungkasnya

Keikutsertaan pada pelaksanaan OSN2019 Siswa berprestasi, akan mendapatkan hadiah berupa tabungan, piagam, dan medali piala, predikat sebagai juara umum dan berhak memboyong piala bergilir Mendikbud.

“Tahun 2018 lalu juara umum OSN Sumatera Barat, adalah DKI Jakarta. Selain menjalani lomba, peserta OSN juga mengikuti wisata edukasi di seiumlah termpat wisata menarik.”

Penulis : EffendyIskandar
Editor : Fay

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.