25 Calon PNS Lulusan IPDN Di Tempatkan di Provinsi Maluku Utara

Spread the love

Jurnalline.com, Sofifi (Malut) – Pemerintah Provinsi Maluku Utara menerima 25 pegawai negeri sipil (PNS) lulusan Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) Angkatan XXV 2019 dari Kementerian Dalam Negeri (Kemdagri) untuk ditempatkan di pemda Kabupaten/Kota di provinsi Maluku Utara. Serah-terima tersebut dilakukan oleh Kepala Bagian Perencanaan Ditjen Bina Pemerintahan Desa Kementerian Dalam Negeri, Oktofianus Rahanra. M.Si atas nama Mendagri kepada gubernur Maluku Utara yang diwakili Asisten Sekda Bidang Perekonomian dan Adminstrasi Pembangunan, Drs. Umar Sangadji, SE di Aula Melati Kelurahan Kalumpang Ternate, Kamis (1/8).

Kepala Bagian Perencanaan Ditjen Bina Pemerintahan Desa Kementerian Dalam Negeri, Oktofianus Rahanra. M.Si dalam acara serah terima tersebut menyampaikan “para lulusan yang ditempatkan ini akan melaksanakan oreintasi dan ditempatkan pada lintas provinsi. Kebijakan penempatan tugas ini dilakukan dalam rangka membantu pelaksanaan tugas pada Pemerintah Daerah untuk semakin fokus dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia secara merata keseluruh pelosok Tanah Air”.

Lanjut Oktovianus “pola penempatan ini berdasarkan Peraturan Menteri Dalam Negeri No 34 Tahun 2019 tentang Penempatan Tugas Lulusan Institut Pemerintahan Dalam Negeri, Untuk itu kami meminta agar mereka dapat didayagunakan secara baik sesuai kompetensi yang dimilikinya sehingga dapat berkontribusi terhadap kemajuan daerah dimana mereka ditempatkan”.

Sementara itu, Gubernur Maluku Utara dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Asisten Sekda Bidang Perekonomian dan Adminstrasi Pembangunan, Drs. Umar Sangadji, SE mengatakan “Masyarakat Maluku Utara adalah masyarakat yang rukun dan damai, karena itu kami pasti akan menerimanya dengan senang hati semua orang yang datang dengan niat baik di daerah ini untuk membagun negeri ini”.

Kehadiran putra-putri terbaik lulusan IPDN di provinsi Malut ini lanjut Umar “merupakan awal pengabdian panjang untuk berbakti kepada masyatakat, bangsa, dan negara. Karena itu, para lulusan IPDN ini gubernur harapkan dapat menjadi sosok yang dapat mengenal Maluku Utara dengan baik, siap menjadi seorang pamong yang mencintai dan dicintai rakyat serta siap melayani rakyat”.
“kehadiran mereka ini harus dapat menjadi pemicu semangat bagi terciptanya pemerintahan yang baik”.harap gubernur dalam sambutan tertulisnya.

Untuk diketahui, dari 25 PNS lulusan IPDN Ankatan XXV tersebut ditempatkan masing-masing untuk Kota Ternate dan Kota Tidore Kepulauan sebanyak 3 orang. Sedangkang pemda Kabupaten Halmahera Barat (Halbar), Halmahera Tengah (Halteng), Halmahera Utara (Halut), Halmahera Selatan (Halsel), Halmahera Timur (Haltim), Kepulauan Sula (Kepsul), kabupaten pulau Taliabu (pultab) dan pemda Kabupaten Pulau Morotai masing-masing ditempatkan sebanyak 2 orang, sedangkan 3 PNS lainnya di tempatkan di pemda provinsi Malut.

Hadir dalam acara serah terima pagi tadi Kepala Badan Pengembangan Sumbera Daya Manusia Provinsi Malut Drs. Mifta Baay, Sekretaris BKD Provinsi Malut Drs. M. Djamdi Tomagola serta para kepala BKD Kabupaten/Kota se Maluku Utara.

Penulis : Randi Ridwan
Editor : Fay

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.