Jelang HUT Ke – 73 Jalasenastri Lanal Melonguane Gelar Pemeriksaan THT Gratis

Spread the love

Jurnalline.com, Koarmada II. (Surabaya) – Ketua Jalasenastri Cabang 7 Korcab VIII Daerah Jalasenastri Armada II, Ny. Legawati Augustinus Purba bersama Pangkalan TNI AL (Lanal) Melonguane, Lantamal VIII Manado, jajaran Koarmada II menggelar pemeriksaan kesehatan telinga hidung tenggorokan (THT) dan penyuluhan gangguan pendengaran akibat bising suara.

Kegiatan dalam rangka memperingati HUT ke-73 Jalasenastri tersebut dibuka langsung Komandan Lanal Melonguane Letkol (Mar) Augustinus Purba didampingi Ketua Jalasenastri Cabang 7 Korcab VIII DJA II.

Pemeriksaan kesehatan THT dipusatkan di Posyandu Desa Mala. Ada sebanyak 70 balita dan anak TK yang mendapat pemeriksaan, khususnya pembersihan telinga oleh dr. Legawati Augustinus Purba yang dibantu tenaga bintara kesehatan Lanal Melonguane.

Sedangkan penyuluhan gangguan pendengaran akibat bising suara di SMA Negeri I Melonguane diikuti sedikitnya 30 pelajar.

Tingginya antusiasme masyarakat mengikuti pemeriksaan dan penyuluhan tersebut dikarenakan belum tersedianya pelayanan khusus di bidang kesehatan THT di Kabupaten Kepulauan Talaud.

Lebih lanjut Ketua Jalasenastri Lanal Melonguane mengatakan, selain mewujudkan tema “Jalasenastri Berperan Aktif Dalam Mencerdaskan Dan Mensejahterakan Keluarga TNI Angkatan Laut Serta Peduli Terhadap Kesehatan Dan Pelestarian Lingkungan Hidup”, kegiatan ini diharapkan dapat menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk membangun hidup sehat.

“Dengan adanya kegiatan ini sekaligus mengimplementasikan tema HUT ke-73 Jalasenastri yang peduli terhadap kesehatan ke dalam Gerakan Masyarakat Hidup Sehat,” pungkas Ny. Legawati Augustinus Purba.
Dinas Penerangan Koarmada II

Penulis : Fram/Khanza
Edtor : Ndre

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.