Meriahkan HUT RI KE 74 Dikbud Malut Gelar Berbagai Lomba

Spread the love

Jurnalline.com, Maluku Utara – (Sofifi) – Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ( HUT RI ) ke 74 Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Maluku Utara (Malut) melaksanakan kegiatan perlombaan antar instansi lingkup Dikbud, selain memeriahkan HUT RI kegiatan yang direncanakan selama tiga hari ini juga diharapakan dapat dijadikan sebagai ajang memupuk kebersamaan, membangkitkan semangat nasionalisme, solidaritas serta profesional bekerja sebagai pegawai di lingkup dikbud. Hal ini disampaiakan pelaksana tugas (Plt) kepala Dikbud Djafar Hamisi saat membuka kegiatan pelombaan di kantor Dikbud Malut. Rabu (14/8).

“Dalam rangka memeriahkan kemerdekaan yang dimaknai, bukan berhura-hura akan tetapi mengisi kegiatan yang bersifat positif, dapat membangkitkan semangat nasiolisme pegawai, memupuk rasa solidaritas serta profesional dalam bekerja sesuai visi misi Gubernur Malut”.

Lanjud dia “Pegawai sebagai aparatur pemerintah seyogyanya dapat menjadi panutan bagi masyarakat. Pegawai harus menunjukan kinerja yang optimal dalam melaksanakan tugas sehari-hari terutama dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,

“Mari sama-sama dengan semangat HUT RI kita memperbaiki kinerja ASN dalam lingkup dikbud, dengan cara itu, kita dapa meningkatkan kemampuan ASN agar lebih sigap dalam melayani kepentingan masyarakat”. Tandasnya

” Setiap keritikan dan saran dari masyarakat, merupakan masukan positif bagi kinerja kita. Kita tidak boleh alergi terhadap keritikan, jika kita dikeritik maka kita harus memberikan penjelasan secara tepat kepada masyarakat, berikan informasi yang benar dan akurat agar masyarakat mengetahui apa yang sesunguhnya terjadi, jika terdapat hal-hal yang perlu diperbaiki dan ditindaklanjuti maka, segeralah melakukan tindakan nyata, agar masyarakat dapat memperoleh pelayanan secata tepat”. Ujarnya

Sembari membuka kegiatan perlombaan. plt kadikbud berharap “Kepada segenap peserta lomba, saya ucapkan selamat bertanding yang sportif dan kompetitif”.

Untuk diketahui jenis kegiatan yang diperlombakan dalam rangka memeriahkan HUT Ri ke 74 yakni tarik tambang, lari karung, makan kerupuk , dangdut pantun masing-masing delapan team, sedangkan lomba olah pikir domino 18 pasangan, karaoke 22 peserta, bola kaki gawang sedang 12 team. Dan untuk peserta terdiri dari seluruh staf Dikbud Malut dan Sekeloh menegah atas/SMA/SMK di Sofifi.

Penulis : Dhie Ridwan
Editor : Fay

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.