Kapolres Kawasan Bandara Soetta Dimutasi Menjadi Kapolres Metro Jakarta Timur

Spread the love

Jurnalline.com, Bandara Soetta – AKBP Arie Ardian Rishadi dimutasi dari jabatan Kapolres Kota Bandara Soekarno-Hatta posisinya digantikanAKBP Adi Ferdian Saputra yang merupakan Kabagbinkar Rosdm Polda Metro Jaya.

Mutasi Arie Ardian tertuang dalam surat telegram bernomor ST/3020/XI/KEP./2019 yang terbit pada Jumat (8/11/2019). Surat telegram tersebut diteken Asisten Kapolri bidang SDM (As SDM) Irjen Eko Indra.

Dalam mutasi ini, Arie Ardian dipromosikan menjadi Kapolres Metro Jakarta Timur menggantikan posisi Kombes Ady Wibowo. Ady sendiri diketahui akan mengikuti Sekolah Staf dan Pimpinan Tingkat Tinggi (Sespimti) Polri.

Arie Ardian belum lama menjabat sebagai Kapolres Kota Bandara Soekarno-Hatta. Ia hanya menjabat kurang dari dua bulan.

Selama menjabat, ia berhasil mengungkap sejumlah kasus. Di antaranya, seperti kasus pemalsuan dokumen negara, hingga upaya penyelundupan narkoba.

Salah satu inovasi mantan Waka Polres Metro Jakarta Pusat ini adalah menghadirkan booth SPKT di Terminal 3 Bandara Soetta yang diberi nama BoosT3.

Penulis : Khnza
Editor : Ndre

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.