Masih Ada Warganya Yang Tidak Mengindahkan Peraturan PSBB Babinsa Jati Makmur Adakan Sosialisasi dan Himbauan Cegah Covid-19

Spread the love

Jurnalline.com, Kodam Jaya (Bekasi) – PSBB di Kota Bekasi Resmi diperpanjang sampai tanggal 14 Mei 2020, hal ini di karenakan masih belum berhasilnya Kota Bekasi untuk menekan wabah pendemik Covid-19.

Peraturan demi peraturan terus di sampaikan dengan sosialisasikan dan himbauan oleh semua pihak, terutama para Babinsa di jajaran Kodim 0507/Bekasi.

Tapi masih saja terdapat pelanggaran yang dilakukan oleh sebagian warga, seperti yang terjadi di Kelurahan Jati Makmur tepatnya di perum duta indah RW 15 kel. Jatimakmur, Kec. pondok gede, Kota Bekasi, Jumat (01/05/2020). Bahwa adanya para pedagang kaki lima yang masih berjualan di sepanjang jalan masuk Perumahan duta indah yang mengakibatkan kemacetan dan kerumunan warga.

Setelah mendapatkan laporan dari warga, Babinsa Kel.Jati Makmur Kiramil 02/Pondok Gede Kodim 0507/Bekasi Serma A.Muzamil dan Koptu Wahyudi bersama 3 Pilar langsung beraksi untuk melakukan sosialisasi dan himbauan tentang peraturan PSBB dilokasi tersebut.

Dalam himbauannya Serma A.Muzamil menyampaikan, agar pedagang kaki lima yang berjualan di pinggir jalan perum duta indah untuk sementara waktu tidak berjualan selama PSBB. Serma Muzamil juga menyampaikan agar warga selalu menggunakan masker, tetap diam di rumah, selalu mencuci tangan, selalu menjaga kesehatan, berolahraga dan istirahat yang cukup. Sesuai himbauan dari Walikota Bekasi.

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut Bapak Nesan sujana (Camat Pondok Gede), Lurah jatimakmur Bapak Atmanto S.ip, Babinsa jatimakmur Serma A.muzamil dan Koptu Wahyudi, Binmaspol jatimakmur Bripka Soleh yulianto, Kasipem Kel. Jatimakmur Bapak Ruslan abd.Gani, Staf kel. Jatimakmur 8 orang, Mp kecamatan Bapak Badrun, Satpol PP kecamatan Pondok Gede 5 orang anggota dan Linmas Kel. Jatimakmur 5 orang.

Penulis : Fram
Editor : Ndre
Sumber : Pendim 0507/Bekasi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.