DPD PAN Ogan Ilir Kembali Sentuh Hati Masyarakat

Spread the love

Jurnalline.com, Ogan Ilir (Sumsel) – Ditengah situasi dan kondisi pandemi wabah Covid 19 yang berpengaruh besar dengan dampak ekonomi masyarakat,Dewan Pimpinan Daerah Partai Amanat Nasional (PAN) Ogan Ilir berbagi Nasi Bungkus untuk masyarakat yang kurang mampu,Jum’at (5/6).

Kegiatan berbagi ini merupakan bentuk kepedulian DPD PAN Ogan Ilir terhadap masyarakat yang kurang mampu akibat dampak wabah corona yang belum berkhir ini,”Jelas Rusdi Tahar saat dihubungi awak media Via selulernya.

“Alhamdulillah di hari Jum’at barokah ini dan dalam kondisi yang serba sulit, DPD PAN Ogan Ilir masih dapat meluangkan kesempatan untuk melakukan kegiatan bagi-bagi nasi bungkus kepada masyarakat yang kurang mampu,guna sedikit mengurangi beban penderitaan masyarakat akibat dampak wabah Covid 19 ini”.

Dikatan Rusdi Tahar SE ,ada beberapa Desa yang kita bagikan nasi bungkus hari ini seperti Desa Tg.Laut,Tg.Atap,Tg.Tambak,Bangun Jaya, Seri Tanjung,Seri Bandung dan Deda Seri Kembang Kecamatan Tanjung Batu Ogan Ilir.Selanjutnya DPD PAN Ogan Ilir nantinya akan kembali melakukan kegiatan-kegiatan seperti ini ke Desa-desa lain.Semoga apa yang sudah kita lakukan ini sedikit dapat mengurangi beban masyarakat Ogan Ilir,”ungkapnya.

Sementara Ani Warga Tg.Atap sangat berterima kasih sekali kepada segenap DPD PAN Ogan Ilir terutama Bapak Rusdi Tahar SE dan segenap kepengurusan yang sangat peduli dan mau berbagi disaat wabah pandemi,Covid 19 terhadap masyarakat yang kurang mampu.Tentu hal ini menjadi suatu kenangan tersendiri bagi masyarakat.

Dirinya berharap PAN Ogan Ilir terus dapat berbuat untuk masyarakat Ogan Ilir dan PAN selalu dihati masyarakat,”tutupnya.

Penulis : Sy
Editor : Ndre

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.