Pangdam Jaya Resmikan Ruang VIP RS TK II MOH. RIDWAN MEUREKSA

Spread the love

Jurnalline com, Kodam Jaya (RS Ridwan Meureksa) – Upaya meningkatkan kenyamanan pelayanan bidang kesehatan senantiasa ditingkatkan, hal ini dibuktikan dengan diresmikannya Ruang VIP RS TK II Moh. Ridwan Meureksa oleh Pangdam Jaya/Jayakarta Mayjen TNI Dudung Abdurachman S.E., M.M., bertempat di Rumah Sakit Ridwan Meureksa Jl. Taman Mini Jakarta timur, Kamis (17/9/2020).

Secara psikologi, tingkat pelayanan dan kenyamanan suatu rumah sakit sangat berpengaruh terhadap tingkat kesembuhan seorang pasien, begitu juga dengan RS TK II Moh. Ridwan Meuraksa, memiliki peran penting dalam meningkatkan kualitas kesehatan, “RS TK II Moh. Ridwan Meureksa merupakan bagian instansi pelayanan publik, yang memiliki peranan penting dalam meningkatkan derajat kualitas kesehatan masyarakat”, ujar Pangdam.

Pangdam menjelaskan bahwa, “Ruang VIP merupakan ruang pelayanan perawatan rawat inap yang diberikan untuk pasien VIP”. Lebih lanjut Pangdam menuturkan “Ruang VIP merupakan pelayanan perawatan rawat inap yang diberikan kepada pasien VIP dengan tambahan kenyamanan dalam fasilitas dan hendaknya harus dijaga agar senantisa bersih, sehat dan indah”, tegas Pangdam.

Di akhir sambutannya, Pangdam berharap pelayanan kesehatan RS TK II Moh. Ridwan Meureksa yang sudah baik dapat ditingkatkan, “Saya berharap pelayanan kesehatan RS TK II Moh. Ridwan Meureksa yang sudah baik dapat ditingkatkan menjadi lebih baik”, pungkasnya.

Disela kegiatan peresmian Ruang VIP, selain dilaksanakannya gunting pita, Pangdam berkenan meninjau langsung ruangan VIP tersebut, kemudian sebagai tanda syukur juga dilaksanakan pemotongan tumpeng, diakhiri dengan kegiatan meninjau tempat budidaya ikan lele dan penanaman pohon.

Penulis : Fram
Editor : Ndre

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.