Terapkan Protokol Kesehatan Petugas Polsek Curug Bagikan Masker

Spread the love

Jurnalline.com Kab. Tangerang – Tren penularan virus corona (Covid-19) terus meningkat, termasuk di Tangerang, dimana kurva virus corona masih berada pada titik mengkhawatirkan.

Di sisi lain, masa pandemi Covid-19, mengubah gaya hidup pada kehidupan masyarakat. Sesuai dengan anjuran pemerintah untuk melakukan physical distancing, wajib memakai masker dan rajin mencuci tangan.

Kewajiban tersebut pun ternyata belum sepenuhnya dilakukan oleh semua pihak.

Menyikapi hal tersebut, membuat Kepolisian Sektor Curug Polres Tangerang Selatan peduli terhadap masyarakat dengan melakukan sosialisasi protokol kesehatan kepada masyarakat yang melintas di Jalan Raya Binong, Kelurahan Binong Kecamatan Kabupaten Tangerang, Kamis (10/9/2020).

Selain melakukan sosialisasi, petugas juga membagikan masker kepada ojol dan masyarakat.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Curug Kompol M.H. Panjaitan.

“Kami bagikan masker gratis kepada masyarakat. Kami pun mengimbau agar warga patuh protokol kesehatan dengan pakai masker, rajin cuci tangan dan menjaga jarak,” ucap Kompol M.H. Panjaitan.

Lebih lanjut, Kapolsek curug menyampaikan di mana pemakaian masker adalah sebuah kewajiban dan bisa memperkecil resiko penularan virus Covid -19.

“Oleh karena itu kami bagikan masker ini untuk membantu masyarakat sekitar dalam menanggulangi wabah covid-19 melalui kesadaran diri memakai masker,” tambahnya.

Kegiatan pemberian masker gratis serta pendisiplinan Protokol Covid-19 ini melibatkan sejumlah personil Polsek Curug, bersama Koramil 02/curug juga organisasi masyarakat di Kecamatan Curug.

“Alhamdulilah, kami mendapatkan respon yang cukup baik oleh warga masyarakat sekitar. Mudah-mudahan masyarakat disiplin mematuhi protokol kesehatan,” tukasnya.

Penulis : Eko
Editor : Ndre

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.