Kajati Sulut Pimpin Pelantikan, Pengambilan Sumpah Jabatan Dan Serah Terima Jabatan Pejabat Struktural Eselon III

Spread the love

Jurnalline.com, Manado (SulawesiUtara) – Bertempat di aula Sam Ratulangi Kejaksaan Tinggi Sulawesi Utara, Selasa (9/3/2021)
Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Utara A. Dita Prawitaningsih, S.H., M.H., memimpin
pelantikan, pengambilan sumpah jabatan dan serah terima jabatan Pejabat Struktural eselon III Asisten Tindak Pidana Umum, Asisten Pengawasan dan Koordinator di Kejaksaan Tinggi Sulawesi Utara, beserta Kepala Kejaksaan Negeri yang berada di wilayah Sulawesi Utara.

Adapun nama-nama pejabat yang dilantik di antaranya Jeffry Paultje Maukar, S.H., M.H., menjabat sebagai Asisten Tindak Pidana Umum pada Kejaksaan Tinggi Sulawesi Utara, jabatan sebelumnya sebagai
Kepala Kejaksaan Negeri Natuna di Rinai, menggantikan Shady M.M. Togas, S.H., yang kini
menjabat sebagai Pejabat Fungsional pada Jaksa Agung Muda Bidang Perdata dan TUN di Jakarta Fatkhuri, S.H., menjabat sebagai Asisten Pengawasan pada Kejaksaan Tinggi Sulawesi Utara,
jabatan sebelumnya sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Tarakan di Tarakan, menggantikan
Winarno, S.H., yang kini sebagai pejabat Fungsional di Kejaksaan Tinggi Jawa Tengah, Fien
Ering, S.H., M.H., menjabat sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Tomohon, jabatan sebelumnya
sebagai Koordinator pada Kejaksaan Tinggi Sulawesi Utara, menggantikan Immanuel
Richendryhot, S.H., yang kini menjabat sebagai Kepala Bagian Tata Usaha Kejaksaan Tinggi
Gorontalo,
Nana Riana, S.H., M.H., menjabat sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Bolaang
Mongondouw Utara, jabatan sebelumnya sebagai Koordinator pada Kejaksaan Tinggi Sulawesi
Selatan, menggantikan Moch Riza Wisnu Wardhana, S.H., M.H., yang kini menjabat sebagai
Kepala Kejaksaan Negeri Salatiga di Salatiga; Aditia Aelman Ali, S.H. M.H., menjabat sebagai
Kepala Kejaksaan Negeri Kepulauan Sitaro, jabatan sebelumnya sebagai Koordinator pada
Kejaksaan Tinggi Banten, menggantikan Rasa Hadi Widiarsa, S.H., M.H., yang kini menjabat
sebagai Kepala Bagian Tata Usaha pada Kejaksaan Tinggi Papua Barat, Sinrang, S.H., M.H.,
menjabat sebagai Koordinator pada Kejaksaan Tinggi Sulawesi Utara, jabatan sebelumnya sebagai
Kepala Seksi Tindak Pidana Khusus pada Kejaksaan Negeri Makassar, Anthoni Nainggolan, S.H.,
M.H., menjabat sebagai Koordinator pada Kejaksaan Tinggi Sulawesi Utara, jabatan sebelumnya
sebagai Kepala Seksi Analis pada Subdirektorat Penegakan Hukum Direktorat Perdata Jaksa
Agung Muda Bidang Perdata dan Tata Usaha Negara Kejaksaan Agung Republik Indonesiaohammad Harun Sanadi, S.H., M.H., menjabat sebagai Koordinator pada Kejaksaan Tinggi
Sulawesi Utara, jabatan sebelumnya sebagai Kepala Subbidang Akademis pada Bidang
Penyelenggara Pusat Pendidikan dan Pelatihan Manajemen dan Kepemimpinan Badan Pendidikan
dan Pelatihan Kejaksaan Republik Indonesia.

Dalam sambutannya, Kepala Kejaksaan Tinggi
Sulawesi Utara A. Dita Prawitaningsih, S.H., M.H., mengatakan bahwa mutasi dan promosi
pejabat di lingkungan Kejaksaan RI khususnya pergantian pejabat-pejabat seperti yang telah
disaksikan bersama pada hari ini, merupakan suatu hal yang wajar dan yang harus dilakukan oleh
pimpinan, baik karena kebutuhan pimpinan dana atau karena promosi yang bertujuan utama adalah
untuk penyegaran sumber daya manusia sehingga diharapkan dapat menggerakan kehidupan
organisasi, meningkatkan gairah / semangat kerja., yang akan berdampak kepada kualitas
pelaksanaan tugas yang lebih baik dari sebelumnya.

“Pergantian pejabat harus
dilihat sebagai suatu peristiwa penting baik ditinjau dari tuntutan perkembangan organisasi yang
sehat dan dinamis maupun dari segi pendayagunaan sumber daya manusia. Kondisi perkembangan
ilmu pengetahuan dan teknologi informasi yang dari hari ke hari berkembang sangat cepat
membuat kita harus banyak belajar kalau tidak ingin ketinggalan karena perkembangan teknologi
informasi lebih dahulu dimanfaatkan oleh pelaku-pelaku kejahatan yang memanfaatkan teknologi Informasi dengan dan atau melalui jaringan internet.”

Sebagai aparat penegak hukum, dengan
semakin canggih dan kompleksnya kejahatan-kejahatan dengan memanfaatkan tekonologi
informasi merupakan tantangan yang harus kita hadapi bukan kita hindari karena tugas-tugas kita
selaku aparat penegak hukum bukannya semakin ringan tapi justru sebaliknya, maka seharusnya
kita harus lebih pintar dari pelaku kejahatan jika kita ingin berhasil dalam melaksanakan tugas kita
semua.

Lebih jauh diutarakan Kajati kita harus mau untuk lebih banyak belajar hal-hal yang berkaitan dengan teknologi
informasi, harus lebih proaktif, kreatif dan inovatif dengan mengedepankan semangat kerja yang
tinggi dalam pelaksanaan tugas, pokok dan fungsi, khususnya dalam bidang penegakan hukum
yang sudah meninggalkan sistem menjual dan beralih ke sistem digital / elektronik dengan
beberapa aplikasi yang sudah mulai kita implementasikan.

“T.idak ada kata terlambat untuk belajar,
tidak ada batas usia untuk memahami dan mengimplementasikan sistem elektronik, tumbuhkan
semangat untuk membangun kejaksaan lebih baik dari sebelumnya.”urai Kajati

Kepada pejabat yang baru
dilantik, diharapkan cepat-cepat menyesuaikan diri dan beradaptasi dengan kondisi Kejaksaan
Sulawesi Utara yang sudah memulai membangun dan menggunakan aplikasi baik yang sudah
dibuat oleh Kejaksaan Agung maupun yang dibuat sendiri baik di lingkungan Kejati maupun oleh
Kejaksaan Negeri se-Sulawesi Utara,

“Segeralah menyesuaikan diri dengan lingkungan tugas yang
baru, pahami peran tugas pokok dan fungsi serta tanggung jawab, setiap saat adakan koordinasi
dengan pejabat terkait dalam melaksanakan tugas.” Tandasnya

Terkhusus kepada pejabat yang baru dilantik
yang saat ini telah mengemban amanah sebagai Kepala Kejaksaan Negeri dan Koordinator,
laksanakan tugas, fungsi dan kewenangan secara professional dengan kemampuan menerjemahkan
beraham keinginan dan harapan di tengah dinamika kehidupan sosial kemasyarakatan yang
acapkali mengalami perkembangan dan perubahan serta mampu memperhatikan kearifan lokal.

“Kejernihan nurani yang menghargai dan menempatkan manusia dan nilai-nilai kemanusiaan
sebagai keutamaan karenanya, penegakan hukum oleh jajaran kejaksaan secara substansial tidak
harus semata hanya mengejar kuantitas tetapi juga mesti mengedepankan kualitas secara ideal dan
berimbang.”

Sekarang ini, kita semua warga Adhyaksa di Sulawesi Utara sedang melaksanakan
program reformasi birokrasi dan menuju reformasi birokrasi bersih melayani yang merupakan
salah satu langkah awal untuk melakukan penataan terhadap sistem penyelenggaraan
pemerintahan yang baik, efektif dan efisien, sehingga dapat melayani masyarakat secara cepat,
tepat dan professional.

“Dengan adanya program reformasi birokrasi, diharapkan ke depan akan
terwujud Good Governance dengan tercapainya tingkat kepercayaan masyarakat (Public Trust) dalam rangka mengakselerasi pencapaian sasaran hasil tersebut, maka perlu secara konkret
dilaksanakan program reformasi birokrasi pada unit kerja melalui upaya pembangunan Zona
Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) / Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani
(WBBM). ”

Menutup sambutannya, Kajati Sulut mengucapkan selamat atas kepercayaan pimpinan
kepada pejabat yang dilantik, dengan harapan agar dengan bekal pengalaman yang sudah diemban,
dapat melaksanakan tugas yang baik di tempat yang baru, khususnya kepada Bapak Immanuel
Richendryhot S.H. bersama ibu, Bapak Rasa Hadi Widiarsa, S.H., M.H., bersama ibu, dan Bapak
Moch Riza Wisnu Wardhana, S.H., M.H., bersama ibu, terima kasih atas dedikasi serta pengabdian
selama bertugas di Sulawesi Utara.

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi
Sulawesi Utara Raimel Jesaja, S.H., M.H., Asisten Pembinaan A. Syahrir Harahap, S.H., M.H.,
Asisten Perdata dan TUN Rivo C. M. Madellu, S.H., M.H., Asisten Intelijen Stanley Yos Bukara,
S.H., Asisten Tindak Pidana Khusus Eko Prayitno, S.H., M.H., Kabag TU Reinhard Tololiu, S.H.,
M.H., dan para Koordinator pada Kejaksaan Tinggi Sulawesi Utara.

Kegiatan ini berlangsung
dengan menerapkan Protokol Kesehatan Pencegahan Covid-19.

Penulis : EffendyIskandar
Editor : Ndre
Sumber : PenkumKajatiSulut

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.