Siap Bertugas, Prajurit Baru di KRI Ahmad Yani-351 Lebih Dulu Di Uji Pengetahuannya

Spread the love

Jurnalline.com, TNI AL. Koarmada II. Surabaya – Menjelang berakhirnya masa orientasi prajurit baru di KRI Ahmad Yani-351, dilaksanakan ujian komprehensif dan praktek yang dilaksanakan pada Rabu (26/01).

Ujian ini merupakan rangkaian kegiatan masa orientasi bagi prajurit baru di KRI Ahmad Yani-351, yang sudah berlangsung sekitar 3 bulan sejak dibuka oleh Komandan KRI Ahmad Yani-351 Kolonel Laut (P) Nopriadi, M.Tr.Hanla pada tanggal 13 November 2021 lalu.

Adapun materi-materi yang diujikan dalam hal ini berkaitan tentang pengenalan kapal, penerapan PUDD Khas TNI AL, tata cara dinas dalam (jaga darat) dan praktek peran-peran.

Dalam sambutannya Komandan KRI Ahmad Yani-351 Kolonel Laut (P) Nopriadi, M.Tr.Hanla menyampaikan, jika diadakannya ujian ini bertujuan untuk mengukur seberapa besar tingkat pengetahuan dan kesiapan prajurit baru untuk berdinas di KRI Ahmad Yani nantinya.

“Selain itu, kegiatan ini juga selaras dengan arahan Bapak Kepala Staf TNI Angkatan Laut Laksamana Yudo Margono tentang peningkatan kualitas sumber daya manusia prajurit TNI Angkatan Laut, ” pungkas Kolonel Nopriadi.

Kegiatan diakhiri dengan tradisi penerimaan prajurit dimana seluruh prajurit baru berendam di laut , dan menyanyikan lagu mars TNI AL, mars Armada dan mars KRI Ahmad Yani. Hal ini bertujuan agar setiap prajurit sadar bahwa dirinya adalah cakrawati samudera pengawal Nusantara yang rela berkorban jiwa dan raga demi tegaknya kedaulatan Republik Indonesia.

Fram
Editor : Ndre
Sumber : Pen2

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.