Wabup RD Hadiri Penjabaran Program WKI Sinode GMIM Tumompaso

Spread the love

Jurnalline.com, Minahasa – Wakil Bupati kab.Minahasa Dr. Robby Dondokambey, S.Si., MM., menghadiri Penjabaran Program Wanita Kaum Ibu Sinode GMIM Rayon Minahasa, Bertempat di Jemaat Kinamang desa kamanga dua Wilayah Tumompaso Satu kec.Tompaso kab.Minahasa Sabtu, (22/1/2022) pagi.

Kegiatan diawali dengan Ibadah dipimpin Khadim.Pnt. Fanny Suoth, M Th. Dalam Khotbahya pnt. Suoth mengatakan melalui kegiatan WKI sinode Gmim ini ibu ibu harus menjadi Hebat lagi dalam melaksanakan tugas, karunia yang diberikan Tuhan Allah Pencipta Alam Semesta, dan diciptakan pada persekutuan yang dikerjakan harus senantiasa menjadi berkat, setia dan taat.

“WKI harus melakukan dengan sungguh – sungguh dalam memberikan motifasi semangat yang baru dalam pelayanan selalu dibaharui dipakai lebih hebat lagi dalam pelayanan.” Imbuhya

Sementara itu dalam sambutannya Ketua WKI Sinode GMIM Pnt. Dra. Adriana Dondokambey, M.Si. mengatakan bahwa Ibu ibu WKI sebagai Tiang Doa Keluarga, karenanya Tugas dalam melayani keluarga dan Jemaat harus dilaksanakan meski sangatlah berat.

“Dalam pelayanan harus dilaksanakan penuh tanggung jawab dalam membimbing keluarga dengan hati yang tulus.”ujar Penatua Adriana Dondokambey

Lanjut Dondokambey, dalam melaksanakan tugas jangan sampai terjadi peristiwa yang tidak baik, mari Jaga kerohanian keminanan kepercayaan sebagai pelayanan gereja.

“Dengan Pemberian diri sukacita iman yang tulus menjaga kerohanian meski dalam tantangan dalam melayani dirinya berharap WKI penuh sabar dan kelemah lembut dan bijaksana. Nantinya penjabaran program ini harus melaksanakannya dengan baik penuh sukacita iman. “Sebab Surga ada ditelapak kaki Ibu.” mengingatkan mari bersama mendukung kegiatan Woman and Child Selter W20 diLikupang Minahasa Utara.

Ditempat yang sama Wakil Bupati Dr.Robby Dondokambey, S Si, MM., mewakili Bupati dalam sambutannya menyampaikan kegiatan ini sebagai langkah awal dalam memulai periode yang baru.

“Menjadi harapan kedepannya akan dapat meningkatkan persaudaraan dalam melayani persekutuan dan mendukung program strategis pemerintah. Sebagai pelayan Tuhan harus menjadi Contoh, Teladan kepada masyarakat.” Tukas Wabup Robby

Turut Hadir Ketua WKI Sinode GMIM Pnt.Dra. Adriana Dondokambey, M.Si, Ketua Wilayah Pdt. Adriana Ratu, M.Th, Ketua Tim. PKK Pnt.Dra. Fenny Roring Lumanauw, SIP. Wakil Ketua Tim PKK Pnt. Martina Dondokambey Lengkong,,Ketua WKI Wilayah Pnt.Jety Lempas, M.Pd., Kepala Dinas Kesehatan dr. Maya Rambitan, M.Kes., Kabag Prokopim Johnny Tendean., Camat Tompaso Stenly Umboh,. dan jajaran WKI.

Penulis : IskandarEffendy
Editor : Ndre

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.