Hadiri Pengukuhan HITMI Sumsel,Bupati Panca Wijaya Akbar Agar Petani Milenial Kedepan Dapat Merubah Mandset

Spread the love

Jurrnalline.com, Ogan Ilir – (Sumsel) Bupati Ogan Ilir Panca Wijaya Akbar Bersama Forkopinda hadiri pengukuhan Himpunan Tani Milenial (HITMI) Sumsel masa Khidmat 2022-2027,Sabtu (12/3) di Desa Ibul I Pemulutan.

Dalam sambutannya Bupati Ogan Ilir Panca Wijaya Akbar mengatakan sangat mendukung Hitmi apalagi ini Organisasi baru berdiri dan pertama kali dikukuhkan, dan pengukuhannya dilakukan di Ogan Ilir. Dengan dipilihnya Ogan Ilir sebagai Bupati milenial sangat menyambut baik dan kedepan akan makin berkolaborasi dengan Provinsi Sumsel.

“Sangking kita memberikan dukungannya terhadap sektor pertanian, tahun ini dianggarkan Rp1miliar untuk petani milenial muda dalam bentuk aplikasi, pemasaran, pelatihan untuk pemuda petani. Susah keluar dari zona nyaman dimana turun temurun karena kaum pemuda kurang meminati sektor pertanian dan hal ini tentunya akan kita dorong dan galakkan agar pemuda makin mencintai pertanian dan perkebunan. Untuk itulah demi memajukan pertanian Pemkab Ogan Ilir memberikan dorongan teknologi agar tidak tertinggal menjadi metode pertanian yang maju,”tegas suami Mikhailia Tikha Alamsjah Panca ini

Disisi lain yang perlu diperhatikan adalah sering kali petani kalau belum ada bantuan pemerintah belum mau bertani, padahal untuk bertani dibutuhkan konsistensi agar sektor pertanian menjadi maju dan menuju Petani Ogan Ilir Bangkit dan Sumsel mandiri pangan

“Kedepan kita berharap kalau petani sudah diberikan bantuan bibit dan alat pertanian, agar bisa mandiri dan menghidupkan gapoktan atau petani yg ada di sekitar. Jadi jangan sekedar mengharap bantuan dan tidak manja. Merubah mindset di masyarakat agar berkelanjutan dan menjadi petani yang maju,”tegas Bupati Panca.

Penulis : Sy
Editor : Ndre

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.