Tingkatkan Kerja Sama Militer dengan RAN, TNI AL Ikuti Sea Power Conference di Australia

Spread the love

Jalesveva Jayamahe

Jurnalline.com, Jakarta – Untuk meningkatkan kerja sama militer antara negara, utamanya Indonesia dan Australia, TNI Angkatan Laut yang diwakili Asisten Operasi (Asops) Kasal Laksamana Muda TNI Dadi Hartanto menghadiri acara Sea Power Conference (SPC) yang diselenggarakan oleh Royal Australian Navy (RAN), bertempat di International Convention Center (ICC), Darling Harbour, Sydney, Australia.

Sea Power Conference adalah konferensi multilateral yang diselenggarakan dua tahunan dengan membahas berbagai isu terkait perkembangan lingkungan strategis di kawasan Indo-Pasifik, pembangunan kekuatan Angkatan Laut, dan keamanan maritim dengan mengundang pemimpin Angkatan Laut seluruh dunia.

Sea Power Conference 2022 yang berlangsung sejak tanggal 9 s.d. 12 Mei 2022 itu, dilaksanakan bersamaan dengan kegiatan Indo Pacific 2022 International Maritime Exposition, King-Hall History Conference, Navy Sailors Forum, dan Navy Enlisted Leaderships Conference dengan tema “Maritime Domain in the 21st Century-A Commonality of Purpose”.

Dalam agenda kegiatan SPC kali ini, Asops Kasal sebagai Ketua Delegasi TNI AL berkesempatan melakukan pertemuan bilateral dengan Deputy Chief of Navy, Rear Admiral Christopher Smith,CSM, RAN. Adapun materi yang dibicarakan adalah kerja sama bidang operasi dan latihan, rencana pelaksanaan Navy To Navy Talks, serta bidang pendidikan dan kursus.

“Kehadiran Delegasi TNI AL dalam kegiatan SPC tersebut merupakan implementasi dari perintah Kasal Laksamana TNI Yudo Margono untuk memperkuat diplomasi TNI AL dalam rangka meningkatkan hubungan kerja sama internasional baik secara bilateral maupun multilateral, guna menciptakan kestabilan keamanan kawasan,” ungkap Laksda Dadi.

Merupakan kehormatan bagi TNI AL dalam kegiatan Sea Power Conference, Royal Australian Navy (RAN) tersebut ikut hadir Serka Nav Ridwan Pahlawi, sebagai perwakilan Bintara Tinggi TNI AL. Keikutsertaan Serka Ridwan dalam Sailor Forum merupakan salah satu agenda kegiatan SPC 2022 atas undangan dari Deb Butterworth, Warrant Officer of the Royal Australian Navy.

Sailor Forum sendiri merupakan forum pertemuan dan interaksi multilateral yang diikuti oleh Bintara-bintara tinggi dari berbagai Angkatan Laut di Dunia. Keikutsertaan delegasi TNI AL tersebut juga merupakan wujud nyata dari penguatan diplomasi militer TNI dan TNI AL serta eksistensi personel Bintara TNI AL dalam pergaulan internasional.

Ikut hadir dalam pertemuan di Australia tersebut, Kapusjianmar Seskoal Laksma TNI Didong Rio Duta, Paban V Straops dan Diplomasi Kolonel Laut (P) Robert Marpaung, dan Dirditjianmarnas Pusjianmar Seskoal Kolonel Laut (KH) Rudi Lazuardi.

Fram
Sumber : Dinas Penerangan Angkatan Laut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.