Gerebeg Stunting Koramil 02/Pondok Gede Berikan Penyuluhan Dan Sosialisasi Kepada Warga Binaan

Spread the love

Jurnalline.com, Kodam Jaya, Kota Bekasi – Gerebeg Stunting di wilayah Kodim 0507/Bekasi serentak juga di laksanakan oleh Koramil Koramil di jajarannya.

Seperti kemarin pagi Rabu (13/7/2022), Koramil 02/Pondok Gede di bawah pimpinan Plh Danramil Mayor Inf Widiarto.SM., melaksanakan gerebek stunting yang bertempat di ruang kelas SDN 10 Jatisampurna, Rt.01 Rw.04 kel. Jatisampurna kec. Jatisampurna Kota Bekasi.

Kegiatan tersebut juga di hadiri oleh Bapak Nata Wirya (Plt. Camat Jatisampurna), Iptu Kusnandar (Polsek Jatisampurna), DR. Julo (Kepala RSUD Tipe D Jatisampurna), DR. Yeni (Kepala Puskesmas Jatikarya), Kasi. Kasubag TU Bapak Acep (Kasi. Kasubag Kec. Jatisampurna), Ibu Nur Yani, S.E (Lurah Jatisampurna) ibu Nur yani. SE., Bapak Agus. S, sos (Lurah Jatiraden), Ibu Kartini Ekowati (Kepala Puskesmas Jatiranggon), Bapak Sanda (Korlap Satpol PP Jatisampurna) dan peserta penyuluhan sebanyak 35 orang warga.

Menurut Plh Danramil Mayor Inf Widiarto.SM., mengatakan bahwa Program gerebeg stunting ini dilakukan secara Nasional hari ini, yang mana Presiden RI Joko Widodo menunjuk Kasad Jendral TNI Dudung Abdurhaman menjadi orang tua asuh, dengan harapan anak-anak Indonesia kedepan tidak ada lagi yang Stunting dan bisa tumbuh lebih baik lagi dengan cara menjaga asupan gizi.

Danramil Mayor Inf Widiarto.SM., dalam amanatnya juga menyampaikan bahwa salah satu penyebab stunting salah satunya adalah Pola asuh yang kurang baik, itu yang harus diantisipasi dari masing-masing keluarga yang mempunyai anak balita, oleh karena itu kita harus tahu kondisi gagal tumbuh pada anak adalah dibawah 5 tahun, dimana ini pastinya kekurangan gizi kronis dan infeksi berulang pada periode 1000 hari pertama kehidupan, jadi itu yang harus menjadi perhatian agar tidak terjadi stunting. ucap nya.

Usai pelaksanaan penyuluhan dan sosialisasi terkait Stunting, Plh Danramil beserta para pejabat terkait di lingkungan Kecamatan Jatisampurna melakukan blusukan kerumah warga untuk memberikan bantuan Gizi berupa sembako berupa – Kacang ijo Susu Ultra dan Biscuit Roma.

Fram
Sumber : Kodim 0507/Bekasi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.