Yonif Para Raider 330 Kostrad Manfaatkan Lahan Tidur di Asrama untuk Ketahanan Pangan

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Batalyon Infanteri (Yonif) Para Raider 330/Tri Dharma memanfaatkan lahan tidur di Asrama sebagai lahan pertanian seluas 2,5 Hektar untuk ditanami komoditas sayuran dan palawija bertempat di Markas Yonif Para Raider 330/Tri Dharma, Desa Mandalawangi, Kec. Nagreg, Kab. Bandung Jawa Barat. Sabtu (23/07/2022).

Adapun proses penyiapan lahan saat ini telah memasuki tahap pembersihan gulma atau tumbuhan penggangu yang bertujuan untuk memudahkan dalam pengolahan tanah serta nantinya pada saat ditanami dan tidak menggangu pertumbuhan tanaman pokoknya.

Komandan Yonif (Danyonif) Para Raider 330/Tri Dharma Letkol Inf Herbert Rony Parulian Sinaga menjelaskan bahwa program pemanfaatan lahan tidur di Asrama untuk ketahanan pangan yang dilaksanakan ini merupakan tindaklanjut perintah dari Kasad yang bertujuan untuk membantu kesulitan masyarakat sekeliling asrama khususnya yang berkaitan dengan masalah pangan.

Lahan seluas 2,5 Hektar tersebut rencananya akan ditanami tanaman sayuran berupa kol, jagung, daun bawang dan palawija karena sesuai dengan konstruksi tanah serta pengairan yang ada di lahan tersebut.

Alex :
Sumber : Penkostrad

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.