Serah Terima Jabatan Kasat Lidkrimpamfik Puspomal

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Pusat Polisi Militer Angkatan Laut (Puspomal) menyelenggarakan upacara serah terima jabatan Kepala Satuan Penyelidikan Kriminal dan Pengamanan Fisik (Kasat Lidkrimpamfik) yang berlangsung di Lobby Mako Puspomal, Kelapa Gading, Jakarta Utara. Senin 26/09/2022.

Kegiatan upacara tersebut dipimpin langsung oleh Komandan Pusat Polisi Militer Angkatan Laut (Danpuspomal) Laksamana Muda TNI Edwin, S.H., M.Han., M.H., berdasarkan Salinan Keputusan Kepala Staf Angkatan Laut , Nomor Kep/3120/VIII/2022 tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan TNI Angkatan Laut yakni serah terima jabatan Kasat Lidkrimpamfik Puspomal.

Dalam susunan upacara serah terima jabatan tersebut antara lain dilaksanakan pembacaan surat keputusan Kepala Staf TNI AL, pengambilan sumpah, penandatanganan Pakta Integritas serta penandatanganan serah terima jabatan. Adapun Penyematan serah terima Jabatan tersebut yaitu dari pejabat sebelumnya Kolonel Laut (PM) J. Budi K. Elyas, A.Md kepada pejabat yang baru Letkol Laut (PM) Dedhi Priyowibowo, S.H., M.Tr.Hanla., M.M.

Diharapkan dengan adanya serah terima jabatan ini, dapat lebih meningkatkan kinerja yang lebih profesional dan dapat mendukung pelaksanaan tugas pokok fungsi Kepolisian Militer TNI Angkatan Laut. Turut hadir dalam upacara serah terima jabatan tersebut yaitu Wadanpuspomal dan seluruh PJU Puspomal, serta para Komandan Pom/Provos Wilayah Jakarta. Setelah dilaksanakan upacara, dilanjutkan dengan acara ramah tamah di Gedung RB Supardan Mako Puspomal, dalam kesempatan tersebut Danpuspomal mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Kolonel Laut (PM) J. Budi K. Elyas, A.Md beserta istri yang telah melaksanakan tugas dan tanggung jawab dengan baik sebagai Kasat Lidkrimpamfik Puspomal dan berharap Letkol Laut (PM) Dedhi Priyowibowo, S.H., M.Tr.Hanla., M.M dapat meneruskan tugas dan tanggung jawab jabatan serta amanah sebagai Kasat Lidkrimpamfik Puspomal yang baru dengan lebih baik lagi demi kemajuan organisasi.

Fram

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.