Teladani Akhlak Rasulullah, Kolinlamil Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Komando Lintas Laut Militer menggelar acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW tahun 1444 H / 2022 M yang mengambil tema ”Meneladani Akhlak Nabi Muhammad Shallallahu ‘alaihi wa sallam dalam kehidupan sehari-hari” di Gedung Laut Nusantara, Mako Kolinlami, Tanjung Priok, Jakarta Barat. Kamis (27/10). Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Staf Kolinlamil Laksma TNI Singgih Sugiarto dalam hal ini mewakili Panglima Kolinlamil Laksda TNI Agus Hariadi, Pejabat Utama dan Kasatker Kolinlamil, Ketua Gabungan Jalasenastri Kolinlamil Ny. Nana Agus Hariadi beserta para Pengurus Gabungan Jalasenastri Kolinlamil dan prajurit serta PNS Kolinlamil beragama Islam.

Acara yang berlangsung dengan khidmat tersebut diawali dengan pembacaan ayat suci Al Quran dan saritilawah serta diakhiri dengan doa dan ditutup dengan pemberian santunan kepada anak yatim dan warakawuri. Dalam sambutannya yang dibacakan oleh Kepala Staf Kolinlamil, Panglima Kolinlamil menyampaikan makna Maulid Nabi yang terus diperingati secara sederhana ini bukan hanya bersifat seremonial semata, namun sebuah momen spiritual untuk mengingatkan bahwa Nabi Muhammad SAW sebagai figur tunggal yang mengisi pikiran, hati dan pandangan hidup. “Memperingati Maulid Nabi, tidak hanya memahami sebatas hari kelahiran sosok Nabi dan Rasul terakhir kita, namun kita harus meneladani dan mencontoh Rasulullah SAW dalam semua perkara dengan berusaha untuk melakukan sunnah-sunnahnya.” ujar Kepala Staf Kolinlamil.

Keluarga besar Kolinlamil yang hadir semakin khusyuk saat Ustaz KH. M Zaenal Muttaqien menyampaikan tausyiahnya. Nabi Muhammad SAW merupakan sosok yang agung dan memiliki akhlak mulia yang patut dijadikan inspirasi dan suri teladan sepanjang masa. “Nabi Muhammad SAW menjadi kekasih Allah SWT bukan karena sholatnya, bukan karena puasanya dan bukan karena amalannya. Namun akhlak mulia beliau yang dapat dijadikan sebagai suri tauladan bagi seluruh umat manusia.” ungkapnya. Ustaz KH. M Zaenal Muttaqien juga menyampaikan tentang 4 tingkatan rejeki yang diberikan Allah kepada manusia yaitu, rejeki terendah adalah harta benda, rejeki tertinggi adalah nikmat sehat, rejeki termulia adalah anugerah berupa anak yang sholeh/sholehah dan rejeki paling sempurna adalah keridhoan Allah SWT.

Acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW merupakan kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa sebagai landasan dalam pengabdian sebagai Prajurit Jalasena yang memegang teguh nilai-nilai Sapta Marga, Sumpah Prajurit, Delapan Wajib TNI dan Trisila TNI AL. Hal tersebut senada dengan penekanan Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono dalam perintah hariannya.

Fram
Dispen Kolinlamil

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.