Kodim 0507/Bekasi Bersama Instansi Terkait Laksanakan Latihan Simulasi Gulbencal Banjir Secara Utuh Setelah Di Buka Latihan Oleh Danrem 051/Wkt

Spread the love

Jurnalline.com, Kodam Jaya, Kota Bekasi – Pelaksanaan hari terakhir Latihan Penanggulangan Bencana Alam (Latgulbencal) Korem 051/Wkt Tahun 2022, Kodim 0507/Bekasi Bersama Instansi Terkait Laksanakan Latihan Simulasi Gulbencal Banjir Di Secara Utuh Setelah Di Buka Latihan Oleh Danrem 051/Wkt secara Virtual yang terpusat di Pesanggrahan Kec. Pesanggrahan Wilayah Kodim 0504/JS Jakarta Selatan, Jumat (2/12/2022).

Dalam pelaksanaannya kegiatan Latihan Penanggulangan Bencana Alam (Latgulbencal) Korem 051/Wkt Tahun 2022 tersebut turut melibatkan Stack Holder terkait seperti personil dari Polres Metro Bekasi Kota, Satpol PP, BPBD Kota Bekasi, Dishub, Tagana Kota Bekasi, Dinkes Kota Bekasi, Bekangdam Jaya, Yon Mekanis 202/Tm, Polkes 00.09.00/Bekasi Kesdam Jaya, Sub Denpom-2/Bekasi, PLN Kota Bekasi, Damkar, Diskominfo Kota Bekasi, Unsur Kecamatan, Unsur Kelurahan, Linmas dan Masyarakat.

Pada pembukaannya Danrem 051/Wkt Brigjend TNI Yustinus Nono Yulianto, S.E., M.Si., menekankan kepada seluruh peserta agar mengutamakan faktor keamanan baik personil maupun materil pada saat Latihan.

Selanjutnya Danrem juga menekankan agar seluruh Stack Holder yang ada bisa bersinergi dan kompak, sehingga pada situasi yang sesungguhnya kita semua bisa bekerjasama sehingga mudah dalam penanganan bencana alam.

Dalam kesempatan tersebut Danrem juga menghimbau kepada Dandim dan Tiga Pilar Baik Kota Administrasi Maupun Kabupaten mulai dari sekarang sudah membentuk organisasi tanggap Darurat, hal tersebut dipersiapkan agar pada saat terjadi bencana sudah bisa in main dan berjalan dengan baik.

Di akhir arahannya Danrem menyampaikan selamat bertugas, selamat melaksanakan Latihan, lakukan Latihan ini dengan Kerjasama yang baik, antar instansi antar satuan sehingga terjadi soliditas dalam hal penanganan bencana alam dengan tujuan yang paling penting adalah untuk menyelamatkan jiwa seseorang jiwa manusia sodara sodara kita.

Pada saat peninjauan di lapangan, Dandim 0507/Bekasi Kolonel Kav Luluk Setyanto,M.P.M., menjelaskan kepada media dan juga Pendim bahwa kegiatan Latihan gulbencal wilayah Kodim 0507/Bekasi tahun ini berlokasi di wilayah Koramil 04/Jatiasih yang mana wilayahnya sangat sering terdampak bencana Banjir, “Dan lokasi pelaksanaan latihan yang kita pilih saat ini di sekitar waduk Koja Jatiasih”,ungkap Dandim.

Pelaksanaan Latihan dilakukan secara bertahap di mulai dari Latihan saat Pra Bencana, Pada Saat Bencana Dan Pasca Bencana.

“Semua itu kita kemas seperti keadaan yang sesungguhnya, dengan harapan pada saat kita menghadapi yang sesungguh nya, semuanya bisa berjalan sesuai dengan tugas dan tanggung jawabnya dengan cara saling bekerjasama antar instansi”.jelas Dandim.

Tampak hadir dalam kegiatan Latihan tersebut Kolonel inf Teguh Wardoyo ( Kasrem 051/Wkt ), Kolonel Inf Cafitri Prabowo ( Kasi log Korem 051/Wkt), Kolonel Kav Luluk Setyanto M.P.M (Dandim 0507/Bks ), Letkol Inf Hafes Isjafrin.SH (Kasdim 0507/Bks), Mayor Arm Agus (Dandenma Korem 051/Wkt), Mayor Inf Sutadi (Pasipos Kodim 0507/Bks), Para Danramil Jajaran Kodim 0507/Bks, Para Pasidim Jajaran Kodim 0507/Bks, Kapten Cpm Sudarman ( Dansubpom jaya 2/Bks ), Lettu Inf H. Sumardi (Pasandi Inteldim 0507/Bks), Lettu ckm Dr. Mega ( Kapolkes 00.09.06/Bks), Kompol Imam Syafii ( Kasat Sabara Polres Bks ), Bapak Ashari ( Camat Jati asih ), Bapak Hermawan ( Dishub ), Bapak Didi. K.P (Satpol PP ) dan Bapak H. Enung Nurkholis ( BPBD ).

Fram
Sumber Kodim 0507/Bekasi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.