Nataru di Mbua Bakar Batu, Yonif R 321 Kostrad Bagikan Sembako

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Dalam menyambut Natal dan Tahun Baru 2023, Satgas Yonif Raider 321 Kostrad bersama masyarakat melaksanakan kegiatan bakar batu dan membagikan ratusan bungkus bahan makanan untuk masyarakat di Distrik Mbua, Kab. Nduga. Papua (21/12/2022).

Dansatgas Yonif Raider 321/GT/13/1 Kostrad Letkol Inf Ricky J. Wuwung, S.Sos., M.I.P. menuturkan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk melestarikan kebudayaan lokal serta meningkatkan silahturami dengan masyarakat sekitar.

“Selain bertujuan menjalin kebersamaan dan silaturahmi, kegiatan Bakar Batu ini bertujuan juga untuk memohon doa agar diberikan kesehatan, keselamatan serta keamanan dalam menyambut Natal dan Tahun Baru khususnya di Distrik Mbua,” ucap Dansatgas.

Kegiatan Bakar Batu ini dimeriahkan dengan tarian dari masyarakat Distrik Mbua dan hadirnya Santa Claus di tengah-tengah acara.

Dalam kegitan tersebut dihadiri oleh Tokoh Adat, Tokoh Agama, tokoh masyarakat yang terdiri dari tujuh kampung yaitu Yerusalem, Bahtera, Sinai, Imanuel, Arugia, Opmo dan Digilmu.

Sementara itu, Bapak Yones Kusumbre (49) selaku Pendeta Distrik Mbua yang mewakili seluruh Gereja dan Masyarakat Distrik Mbua mengucapkan, terima kasih kepada TNI telah melaksanakan kegiatan Bakar Batu dan telah membagikan Sembako ratusan kepada masyarakat Distrik Mbua,” ucapnya.

Alex
Penkostrad

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.