Tim Pencak Silat Yonarmed 6 Kostrad Berhasil Raih Prestasi Kejuaraan Pencak Silat Pare-pare Championship

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Tim Pencak Silat Yonarmed 6 berhasil membawa pulang 8 Medali (2 Medali Emas, 3 Medali Perak dan 3 Medali Perunggu) dalam kejuaraan pencak silat Pare-pare Championship, yang digelar di Pare-pare, Sulawesi Selatan. (29/06/2023).

Delapan medali tersebut berhasil diraih oleh:

  1. Letda Arm I Wayan Bagus Juara 1 Kelas Seni Tunggal Bebas
  2. Pratu Ahmad Sujud Juara 1 Kelas Seni Tunggal Senjata dan Juara 2
    Kelas Seni Tunggal Tangan Kosong
  3. Prada Syahrul Juara 2 Tanding Putra Kelas C
  4. Prada Eko Priyono Juara 2 Tanding Putra Kelas D
  5. Prada Andi Reza Juara 3 Tanding Putra Kelas C
  6. Prada Janiruddi Juara 3 Tanding Putra Kelas B
  7. Pratu Wanda Juara 3 Tanding Putra Kelas G

Danyonarmed 6/3 Kostrad Letkol Arm Bayu Ardhitya Nugroho, S.H., M. Han. Menyampaikan rasa bangga atas prestasi yang diraih dan berterima kasih atas semangat yang sangat luar biasa dari para prajuritnya.

“Selamat atas prestasi yang kalian raih, saya sangat bangga memiliki prajurit-prajurit taubarani yang selalu tampil dan berhasil didalam setiap kejuaraan yang kalian ikuti. Namun kita harus tetap berlatih dengan gigih agar dapat mempertahankan dan meningkatkan prestasi dikejuaraan selanjutnya,” ucap Danyon Armed 6/3 Kostrad Letkol Arm Bayu Ardhitya Nugroho, S.H., M. Han.

Fram
(Penkostrad).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.