Semarak Kemeriahan Kemerdekaan Republik Indonesia di Yonarmed 6 Kostrad

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78, Yonarmed 6 Kostrad menyelenggarakan beberapa perlombaan yang dilaksanakan di Lapangan Jimmy Tanikwele, Yonarmed 6/3 Kostrad. Senin (14/08/2023).

Berbagai perlombaan yang dilaksanakan diantaranya Lomba makan kerupuk, Balap Karung, Balap Kelereng, Dorong Kendaraan Reo, Tarik Meriam, Tarik Tambang dan berbagai perlombaan menarik lainnya yang melibatkan Prajurit, Persit dan Anak-anak.

Danyon Armed 6/3 Kostrad Letkol Arm Bayu Ardhitya Nugroho, S.H., M.Han. menyampaikan kegiatan ini diadakan untuk memeriahkan hari jadi ke-78 Republik Indonesia.

“Kegiatan ini bertujuan untuk memeriahkan HUT Republik Indonesia ke-78 sekaligus membina kekompakan dan fisik prajurit serta kebersamaan seluruh warga Batalyon Armed 6 Kostrad,” ujar Komandan Batalyon.

Dre

(Penkostrad)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.