Serda Trisno Prasetiyo, Babinsa Desa Gunung Kaler, Komsos Pererat Silaturahmi dengan Warga

Spread the love

Jurnalline.com, Kodam Jaya, Tigaraksa – Dalam upaya mempererat hubungan yang harmonis antara TNI dan masyarakat, Serda Trisno Prasetiyo Babinsa Desa Gunung Kaler aktif melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) guna memperkuat silaturahmi dengan warga binaan.

Dalam pertemuan dengan warga, Serda Trisno Prasetiyo mengadakan dialog terbuka yang bertujuan untuk mendengarkan permasalahan dan aspirasi masyarakat setempat. Kegiatan komsos ini  diadakan di di Kantor Desa Gunung Kaler Kec. Gunung Kaler Kab. Tangerang, Kamis (28/09/2023).

Dalam suasana akrab, Serda Trisno dengan penuh perhatian mendengarkan cerita dan keluhan warga.

Selain mendengarkan permasalahan warga, Serda Trisno Prasetiyo juga menyampaikan kepada warga binaan tetap menjalin tali komunikasi dan menjaga persatuan dan kesatuan dengan baik.

Ia berusaha untuk menjadi bagian integral di tengah – tengah warga binaan dan mendukung inisiatif – inisiatif yang bertujuan untuk meningkatkan kondusifitas di wilayah binaan.

Salah satu warga, Bapak H. Sarah Tokoh Masyarakat, mengungkapkan apresiasi atas kehadiran Serda Trisno. Ia mengatakan, Kehadiran Babinsa sangat membantu kami. Beliau selalu ada ketika kami membutuhkan bantuan atau nasihat, dan ini membuat kami merasa lebih aman dan terhubung dengan TNI.

Komandan Kodim 0510/Tigaraksa Letkol Arh Syarief SB melalui Danramil 07/Kresek Kapten Inf Khoirul menyatakan bahwa komsos yang dilakukan oleh Serda Trisno Prasetiyo adalah contoh yang baik dalam membangun kedekatan antara TNI dan masyarakat.

“Kehadiran Serda Trisno Prasetiyo sebagai Babinsa yang peduli dengan warga adalah cerminan dari semangat TNI dalam menjaga keutuhan dan keamanan negara, serta mendukung kesejahteraan masyarakat,” kata Danramil.

“Kegiatan Komsos yang dilakukan oleh Babinsa Koramil 07/Kresek di Desa Gunung Kaler adalah bukti nyata bahwa TNI selalu hadir dan siap mendukung serta melindungi masyarakat. Selain itu, terlibat aktif dalam kegiatan sosial yang mempererat hubungan dengan warga binaan,” pungkasnya.

Hadir dalam Komsos, Serda Trisno Prasetiyo Babinsa Desa Gunung Kaler, H. Sarah Tokoh Masyarakat, Santari Ketua RT. 08, Senen Jaro 2, Mukali RW 02, Nirin RW 04 dan Udi RT 10.

Fram

(Sumber Kodim 0510/Tigaraksa)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.